Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala BJ Habibie Ingin Jadikan Ambon Pusat Studi Ilmu Kelautan Terlengkap di Indonesia

Kompas.com - 14/07/2023, 13:18 WIB
Achmad Nasrudin Yahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf Habibie atau BJ Habibier pernah bermimpi menjadikan Ambon sebagai pusat studi ilmu kelautan terlengkap di Indonesia.

Hal ini disampaikan Habibie di hadapan mahasiswa Universitas Pattimura, Ambon, Maluku, pertengahan November 1979.

Ketika itu, Habibie masih menjabat sebagai Menteri Negara Riset dan Teknologi.

Keinginan Habibie itu bermula dari keresahan yang ia temui ketika berkunjung ke Ambon.

Kala itu, Habibie melihat adanya ketimpangan yang terjadi di Ambon. Sebagai daerah yang 80 persen wilayahnya terdiri dari lautan, Maluku justru hanya mempunyai lima orang ahli perikanan.

Baca juga: Kesaksian Habibie tentang Detik-detik Soeharto Akhiri 32 Tahun Kekuasaan...

Sementara, di saat yang sama, terdapat 50 lebih sarjana hukum.

Atas keresahan yang ia rasakan ini lah, Habibie ingin menjadikan Ambon sebagai pusat studi kelautan terlengkap di Indonesia.

"Keadaan ini tidak betul dan mesti diubah segera, dan Ambon akan segera dijadikan pusat studi ilmu kelautan yang paling lengkap di Indonesia," kata Habibie, dikutip dari Harian Kompas 14 November 1979.

Untuk mewujudkan hal itu, Habibie menyebut Amerika Serikat sudah bersedia untuk membantu Indonesia.

Baca juga: Kejeniusan BJ Habibie Pimpin Masa Transisi ke Era Reformasi, Fahri Hamzah: Sempat Dicap Antek Orde Baru..

Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia kala itu, Edwad Masters bahkan turut ikut dalam kunjungan Habibie ke Ambon.

Edwad menjanjikan sebuah perpustakaan yang paling lengkap tentang ilmu kelautan kepada Universitas Pattimura.

Janji tersebut juga dilontarkan oleh Duta Besar Perancis untuk Indonesia, Rene Servoise yang akan membantu Universitas Pattimura menjadi pusat studi kelautan yang kuat.

"Diharapkan, jago-jagi kelautan, pala, cengkeh, dan kelapa akan datang dari Ambon dan bukannya dari Bogor atau Bandung," kata Habibie.

"Dan sementara orang Maluku yang hendak belajar mesin misalnya boleh pergi Bandung. Sebaliknya, orang Indonesia lain yang hendak belajar laut dapat datang ke Ambon," imbuh Habibie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Minta Jokowi Tunda RUU Polri, Koalisi Masyarakat: Isi Kontennya Berbahaya

Minta Jokowi Tunda RUU Polri, Koalisi Masyarakat: Isi Kontennya Berbahaya

Nasional
RUU Polri Beri Polisi Wewenang Penyadapan, ELSAM: Ini Bisa Sangat Liar...

RUU Polri Beri Polisi Wewenang Penyadapan, ELSAM: Ini Bisa Sangat Liar...

Nasional
Tren Ubah Aturan Hukum demi Menjaga Kekuasaan Diprediksi Bakal Terulang

Tren Ubah Aturan Hukum demi Menjaga Kekuasaan Diprediksi Bakal Terulang

Nasional
Putusan MA Dianggap 'Deal' Agenda Politik Jokowi Jelang Akhir Jabatan

Putusan MA Dianggap "Deal" Agenda Politik Jokowi Jelang Akhir Jabatan

Nasional
Aturan Pengawasan PPNS di RUU Polri Dianggap Hambat Kerja Penyidik KPK hingga Kejagung

Aturan Pengawasan PPNS di RUU Polri Dianggap Hambat Kerja Penyidik KPK hingga Kejagung

Nasional
Tangkap Buron Paling Dicari Thailand, Polri Minta Timbal Balik Dibantu Ringkus Fredy Pratama

Tangkap Buron Paling Dicari Thailand, Polri Minta Timbal Balik Dibantu Ringkus Fredy Pratama

Nasional
Buron Paling Dicari, Chaowalit Thongduang, Bikin Rakyat Thailand Tak Percaya Polisi

Buron Paling Dicari, Chaowalit Thongduang, Bikin Rakyat Thailand Tak Percaya Polisi

Nasional
Pilih Kabur ke Aceh, Chaowalit Buron Nomor 1 Thailand Merasa Mirip Orang Indonesia

Pilih Kabur ke Aceh, Chaowalit Buron Nomor 1 Thailand Merasa Mirip Orang Indonesia

Nasional
37 Warga Makassar yang Ditangkap karena Visa Haji Palsu Ditahan, 3 Diperiksa Kejaksaan

37 Warga Makassar yang Ditangkap karena Visa Haji Palsu Ditahan, 3 Diperiksa Kejaksaan

Nasional
Polisi Periksa 8 WNI Usai Tangkap Chaowalit Si Buron Nomor 1 Thailand, dari Ojol hingga Agen Sewa Kapal

Polisi Periksa 8 WNI Usai Tangkap Chaowalit Si Buron Nomor 1 Thailand, dari Ojol hingga Agen Sewa Kapal

Nasional
7 Bulan Kabur ke Indonesia, Buronan Thailand Nyamar jadi Warga Aceh dan Bikin KTP Palsu

7 Bulan Kabur ke Indonesia, Buronan Thailand Nyamar jadi Warga Aceh dan Bikin KTP Palsu

Nasional
Tak Setuju Perpanjangan Bansos Disebut Cawe-cawe, Dasco: Kecurigaan Tak Beralasan

Tak Setuju Perpanjangan Bansos Disebut Cawe-cawe, Dasco: Kecurigaan Tak Beralasan

Nasional
Tapera Dikhawatirkan Jadi Ladang Korupsi seperti Jiwasraya dan Asabri

Tapera Dikhawatirkan Jadi Ladang Korupsi seperti Jiwasraya dan Asabri

Nasional
Permintaan Otoritas Thailand, Chaowalit Si Buron Nomor 1 Tak Ditampilkan Saat Jumpa Pers

Permintaan Otoritas Thailand, Chaowalit Si Buron Nomor 1 Tak Ditampilkan Saat Jumpa Pers

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas, Menteri LHK: Mereka kan Punya Sayap Bisnis

Soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas, Menteri LHK: Mereka kan Punya Sayap Bisnis

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com