Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 13 November Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 10/11/2022, 00:00 WIB
Issha Harruma

Penulis


KOMPAS.com - Tanggal 13 November 2022 jatuh pada hari Minggu. Pada hari ini, terdapat peringatan Hari Kebaikan Sedunia.

Selain itu, ada juga peringatan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 13 November 2022.

Hari Kebaikan Sedunia

Hari Kebaikan Sedunia adalah perayaan global yang diperingati setiap tahun pada tanggal 13 November.

Hari ini dibuat oleh organisasi World Kindness Movement pada tahun 1998 untuk mempromosikan kebaikan di seluruh dunia.

Hari Kebaikan Sedunia dirayakan di banyak negara termasuk Amerika Serikat, Kanada, Jepang, Australia, Uni Emirat Arab, Italia, India, dan lain-lain.

Adanya hari ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran bersama untuk bergandengan tangan memperjuangkan kebaikan dalam masyarakat.

Baca juga: Penyebab Perang Dunia I dan II, serta Dampaknya

Remembrance Sunday

Remembrance Sunday dirayakan di Inggris dan negara-negara persemakmuran setiap hari Minggu kedua bulan November atau pada tanggal 13 November tahun ini.

Hari ini dibuat untuk menghormati para tentara Inggris yang gugur dalam Perang Dunia I dan II.

Upacara Remembrance Sunday digelar di monumen Cenotaph di Whitehall, London, pukul 11.00 pagi waktu setempat. Cenotaph merupakan monumen permanen yang dibuat untuk menghormati tentara yang gugur dalam perang dunia.

Upacara digelar dengan mengheningkan cipta selama dua menit diikuti dengan doa dan peletakan karangan bunga.

Remembrance Sunday diperingati berdekatan dengan Hari Gencatan Senjata yang jatuh tanggal 11 November dan juga diperingati oleh negara-negara persemakmuran Inggris.

Hari Gencatan Senjata atau Armistice Day merupakan peringatan hari berakhirnya pertempuran antara Sekutu dan Jerman di Front Barat selama Perang Dunia I pada 11 November 1918.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

Nasional
Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Nasional
Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Nasional
Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Nasional
Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Nasional
Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Nasional
Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Nasional
Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Nasional
Caleg PSI Gugat Teman Satu Partai ke MK, Saldi Isra: Berdamai Saja Lah

Caleg PSI Gugat Teman Satu Partai ke MK, Saldi Isra: Berdamai Saja Lah

Nasional
Irigasi Rentang Targetkan Peningkatan Indeks Pertanaman hingga 280 Persen

Irigasi Rentang Targetkan Peningkatan Indeks Pertanaman hingga 280 Persen

Nasional
Kuasa Hukum Caleg Jawab 'Siap' Terus, Hakim MK: Kayak Latihan Tentara, Santai Saja...

Kuasa Hukum Caleg Jawab "Siap" Terus, Hakim MK: Kayak Latihan Tentara, Santai Saja...

Nasional
Heboh Brigadir RAT Jadi Pengawal Bos Tambang, Anggota DPR: Tak Mungkin Atasan Tidak Tahu, Kecuali...

Heboh Brigadir RAT Jadi Pengawal Bos Tambang, Anggota DPR: Tak Mungkin Atasan Tidak Tahu, Kecuali...

Nasional
Geledah Setjen DPR dan Rumah Tersangka, KPK Amankan Dokumen Proyek hingga Data Transfer

Geledah Setjen DPR dan Rumah Tersangka, KPK Amankan Dokumen Proyek hingga Data Transfer

Nasional
Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Nasional
Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com