Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1 Jemaah Calon Haji Asal Aceh Wafat akibat Serangan Jantung dalam Penerbangan

Kompas.com - 16/06/2022, 10:54 WIB
Aryo Putranto Saptohutomo

Editor

MADINAH, KOMPAS.com - Seorang jemaah calon haji asal Aceh, Muslim Abdul Wahab (51), meninggal dunia di atas pesawat. Peristiwa itu terjadu 15 menit sebelum pesawat mendarat di Bandara Internasional Madinah.

Laporan jurnalis Kompas TV, Nitia Anisa, menyebutkan, Muslim wafat akibat serangan jantung. Dia merupakan ketua regu jemaah Kelompok Terbang (Kloter) I Aceh.

"Jemaah Muslim Abdul Wahab meninggal 15 menit sebelum landing," kata Kepala Daerah Kerja Bandara Haji Republik Indonesia, Haryanto, kepada Nitia Anisa, Kamis (16/6/2022).

Baca juga: Bus Rombongan Jemaah Haji Asal Indramayu Kecelakaan di Tol Cikarang, Semua Penumpang Selamat

Menurut laporan yang diterima, Muslim sempat mengeluh mual dan muntah saat berada di pesawat. Dia sempat ditangani oleh dokter kloter dan diinfus.

Bahkan, dokter sempat melakukan resusitasi paru dan jantung terhadap Muslim. Namun, kondisinya memburuk dan meninggal.

"Serangan jantung, terjadinya iskemik penyumbatan pembuluh darah jantung. Tiba-tiba kejadiannya, biasanya dialami jemaah dengan keluhan ringan nyeri dada, susah napas, dan selanjutnya biru ataupun keluhan lebih jelas," kata Tim Kesehatan Daerah Kerja Bandara Aryanti Alam.

Menurut Aryanti, sebelum pemberangkatan, kondisi kesehatan para jemaah diperiksa ulang di embarkasi. Dia mengatakan, dari hasil pemeriksaan itu, Muslim dinyatakan laik terbang.

Baca juga: Gagal Berangkat Haji Alasan Usia, Atman Mengaku Malu karena Sudah Selamatan dan Diantar Tetangga

"Jemaah laik terbang. Diketahui riwayat penyakit punya komorbid, jantung. Pemeriksaan di daerah tiga bulan sebelum berangkat," ucap Aryanti.

Jenazah Muslim langsung diurus oleh maskapai Garuda Indonesia dan Muassasah Adilla dan dimakamkan di Madinah.

Sampai saat ini tercatat ada empat jemaah calon haji dari Indonesia yang meninggal. Berikut ini daftar jemaah calon haji yang wafat di Arab Saudi:

1. Suharti Rahmat Ali Binti H Rahmat, jemaah kloter 1 Embarkasi Jakarta - Pondok Gede (JKG 1).

2. Bangun Lubis Wahid, jemaah kloter 4 Embarkasi Padang.

3. Bawuk Karso Samirun, kloter asal Embarkasi Surabaya (SUB4).

4. Muslim Abdul Wahab, Kloter 1 Aceh.

(Laporan Jurnalis KOMPAS TV Nitia Anisa)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diminta Mundur oleh TKN, Berikut 6 Menteri PDI-P di Periode Kedua Jokowi

Diminta Mundur oleh TKN, Berikut 6 Menteri PDI-P di Periode Kedua Jokowi

Nasional
Nasdem Tunggu Jawaban Anies Soal Tawaran Jadi Cagub DKI

Nasdem Tunggu Jawaban Anies Soal Tawaran Jadi Cagub DKI

Nasional
Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat

Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat

Nasional
Syaikhu Sebut Koalisi atau Oposisi Itu Kewenangan Majelis Syuro PKS

Syaikhu Sebut Koalisi atau Oposisi Itu Kewenangan Majelis Syuro PKS

Nasional
Jokowi Tak Lagi Dianggap Kader, PDI-P: Loyalitas Sangat Penting

Jokowi Tak Lagi Dianggap Kader, PDI-P: Loyalitas Sangat Penting

Nasional
PPP Buka Peluang Usung Sandiaga Jadi Cagub DKI

PPP Buka Peluang Usung Sandiaga Jadi Cagub DKI

Nasional
Soal Jokowi dan PDI-P, Joman: Jangan karena Beda Pilihan, lalu Dianggap Berkhianat

Soal Jokowi dan PDI-P, Joman: Jangan karena Beda Pilihan, lalu Dianggap Berkhianat

Nasional
Surya Paloh Buka Peluang Nasdem Usung Anies pada Pilkada DKI

Surya Paloh Buka Peluang Nasdem Usung Anies pada Pilkada DKI

Nasional
Dukung Prabowo-Gibran, Surya Paloh Sebut Nasdem Belum Dapat Tawaran Menteri

Dukung Prabowo-Gibran, Surya Paloh Sebut Nasdem Belum Dapat Tawaran Menteri

Nasional
PKS: Pak Anies Sudah Jadi Tokoh Nasional, Kasih Kesempatan Beliau Mengantarkan Kader Kami Jadi Gubernur DKI

PKS: Pak Anies Sudah Jadi Tokoh Nasional, Kasih Kesempatan Beliau Mengantarkan Kader Kami Jadi Gubernur DKI

Nasional
Soal Bertemu Prabowo, Sekjen PKS: Tunggu Saja, Nanti Juga Kebagian

Soal Bertemu Prabowo, Sekjen PKS: Tunggu Saja, Nanti Juga Kebagian

Nasional
Prabowo Absen dalam Acara Halalbihalal PKS

Prabowo Absen dalam Acara Halalbihalal PKS

Nasional
Joman: Jokowi Dukung Prabowo karena Ingin Penuhi Perjanjian Batu Tulis yang Tak Dibayar Megawati

Joman: Jokowi Dukung Prabowo karena Ingin Penuhi Perjanjian Batu Tulis yang Tak Dibayar Megawati

Nasional
Langkah Mahfud Membersamai Masyarakat Sipil

Langkah Mahfud Membersamai Masyarakat Sipil

Nasional
5 Smelter Terkait Kasus Korupsi Timah yang Disita Kejagung Akan Tetap Beroperasi

5 Smelter Terkait Kasus Korupsi Timah yang Disita Kejagung Akan Tetap Beroperasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com