Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UPDATE: Sebaran 4.730 Kasus Baru Covid-19, Tertinggi di Jawa Barat

Kompas.com - 03/05/2021, 20:11 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah melaporkan perkembangan kasus harian Covid-19 pada Senin (3/5/2021). Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, tercatat ada 4.730 kasus positif baru.

Data tersebut terhitung sejak Minggu (2/5/2021) pukul 12.00 WIB hingga Senin (3/5/2021) siang pukul 12.00 WIB. Secara akumulatif, ada 1.682.004 kasus positif Covid-19 di Indonesia hingga hari ini.

Baca juga: UPDATE: Tambah 4.730, Kasus Covid-19 di Indonesia Mencapai 1.682.004

Adapun jumlah penambahan ini didapatkan dari hasil pemeriksaan terhadap 48.199 spesimen dalam 24 jam terakhir.

Berdasarkan data tersebut, kasus baru pasien konfirmasi positif Covid-19 tersebar di 30 provinsi.

Daerah yang tidak memiliki penambahan kasus baru Covid-19 per hari ini yakni Provinsi Kalimantan Barat, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, dan Papua.

Baca juga: UPDATE 3 Mei: Tambah 4.773 Orang, Pasien Sembuh dari Covid-19 Capai 1.535.491

Dari data yang sama, tercatat lima provinsi dengan penambahan kasus tertinggi.

Kelima provinsi itu yakni Jawa Barat 1.292 kasus baru, DKI Jakarta 757 kasus baru, Jawa Tengah 531 kasus baru, Riau 341 kasus baru, dan Jawa Timur 215 kasus baru.

Sementara, satgas mencatat penambahan 4.773 pasien yang telah dinyatakan sembuh. Dengan demikian, total kasus kesembuhan mencapai 1.535.491 orang.

Kemudian, pasien yang meninggal dunia bertambah 153 orang. Sehingga, total kasus kematian akibat Covid-19 sampai saat ini berjumlah 45.949 orang.

Berikut ini data sebaran kasus baru Covid-19 di Indonesia pada 3 Mei 2021:

1. Jawa Barat: 1.292 kasus baru

2. DKI Jakarta: 757 kasus baru

3. Jawa Tengah: 531 kasus baru

4. Riau: 341 kasus baru

5. Jawa Timur: 215 kasus baru

Baca juga: UPDATE: Bertambah 153, Kasus Kematian akibat Covid-19 Kini 45.949

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com