Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alumni FKUI Buka Donasi Penyediaan APD Tenaga Medis yang Tangani Pasien Covid-19

Kompas.com - 17/03/2020, 21:26 WIB
Sania Mashabi,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Alumni Fakultas Kesehatan Universitas Indonesia (FKUI) angkatan Tahun 2005 membuka donasi untuk membantu tenaga medis yang bekerja menangani pasien wabah virus corona atau Covid-19.

Donasi tersebut bakal dibelikan alat pelindung diri (APD) untuk tenaga medis di rumah sakit rujukan Covid-19.

Koordinator donasi, Marsen Isbayu Putra mengatakan donasi ini dilakukan karena adanya keluhan kekurangan APD dari salah satu dokter di Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan.

Baca juga: Beda Pernyataan dengan Gubernur Banten soal Pasien Covid-19 Meninggal, Camat Pondok Aren Salah Cek Warga

"Jadi latar belakangnya kenapa kami bikin gerakan ini, karena beliau memang mengeluhkan kesulitan adanya APD," kata Marsen pada Kompas.com, Selasa (17/3/2020).

Menurut Marsen, APD hasil donasi akan diberikan pada Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan dan Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso.

Namun, tidak menutup kemungkinan jika donasi yang dikumpulkan cukup banyak, APD akan disalurkan juga ke rumah sakit rujukan wabah Covid-19.

"Tidak menutup kemungkinan juga kalau memang nanti yang terkumpul adalah banyak mungkin kami juga akan mempertimbangkan untuk memberikan ke rumah sakit lain di Jakarta yang memang menjadi rujukan untuk kasus Covid-19," ujarnya.

Ia mengatakan, sampai pukul 18.30 WIB jumlah donasi uang untuk APD mencapai Rp 113 juta rupiah.

Marsen berharap jumlah donasi uang untuk APD terus bertambah sampai waktu penutupan donasi pada 19 Maret 2019.

Baca juga: Thailand Menutup Semua Sekolah Selama 2 Minggu untuk Cegah Corona

"Itu juga sudah ada yang kami belanjakan sekitar Rp 64 juta dan barangnya memang lagi on the way untuk ke posko kami," ucap Marsen.

APD yang akan diberikan di antaranya masker N95, masker bedah 3 ply, pelindung wajah, gaun APD, hingga topi bedah.

Apabila ingin memberikan donasi bisa dalam bentuk uang dengan cara transfer ke rekening BNI 0179990990 atas nama Marsen Putra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com