Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Nyoblos, Telusuri Rekam Jejak Caleg Lewat 4 Situs Ini

Kompas.com - 17/04/2019, 07:57 WIB
Devina Halim,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pencoblosan akan dilaksanakan hari ini, Rabu (17/4/2019), pada pukul 07.00-13.00 waktu setempat.

Sebelum nyoblos, masyarakat diimbau menelusuri rekam jejak caleg.

Salah satu orang yang menyampaikan imbauan tersebut adalah Wakil Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Saut Situmorang.

"Karena ini sudah minggu tenang, maka pertama, masih ada waktu untuk kembali merenungkan track record yang akan dipilih, walau sudah ada pegangan siapa yang akan dipilih," kata Saut kepada Kompas.com, Senin (15/4/2019).

Baca juga: Simak Hasil Quick Count Pilpres 2019 Litbang Kompas di Kompas.com Pukul 15.00

Di zaman digital seperti saat ini, proses pengecekan rekam jejak caleg juga menjadi mudah. Terdapat beberapa situs yang menyediakan informasi tersebut.

Berikut beberapa situs yang dapat diakses untuk melihat rekam jejak caleg:

1. JariUngu.com

Ada lebih dari 240 ribu profil caleg di JariUngu.com. Terdapat pula 19.000 lebih anggota DPR dan DPD periode 2014-2019, serta 523 anggota DPRD.

Pemilih perlu mengunjungi situs jariungu.com untuk memulai pencarian. Berikutnya, klik tab "telusuri" di bagian bawah, lalu pilih domisili apakah Indonesia atau luar negeri. Kemudian pilih provinsi dan kabupaten/kota sesuai daerah asal.

Setelah daftar caleg dari sejumlah partai muncul, klik pada foto caleg yang informasinya ingin dilihat. Nanti akan muncul informasi seputar caleg tersebut, seperti daftar riwayat hidup, visi dan misi, motivasi, dan sasaran.

Salah satu fitur yang bisa dimanfaatkan adalah 'Saring Caleg'. Dengan fitur itu, pemilih dimudahkan mencari daftar caleg tidak hanya berdasarkan partai dan daerah pemilihan.

Baca juga: Panduan Lengkap buat Pemilih Pemilu 2019

2. Pintarmemilih.id

Situs ini menyediakan data dan informasi Pemilu 2019 terutama data daerah pemilihan, profil partai, profil calon presiden, profil calon anggota DPR RI, profil calon anggota DPD RI, profil calon anggota DPRD Provinsi, profil calon anggota DPRD Kabupaten/Kota.

Informasi caleg pada situs ini diambil dari salah satu situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU). Dengan begitu, informasi yang tersedia agak terbatas.

Namun, situs ini juga menyediakan informasi lain seputar pemilu, misalnya bagaimana cara pindah TPS, bagaimana cara memilih di luar negeri, partai mana saja yang berpartisipasi, dan laporan hoaks serta ujaran kebencian.

Baca juga: Bisakah Mencoblos di Kota Lain yang Berbeda dengan Alamat E-KTP Tanpa A5? Ini Jawabannya

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Nasional
PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

Nasional
PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

Nasional
Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Nasional
PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Biodiesel Berbasis Sawit Jadi Komoditas Unggulan Ekspor Indonesia

Biodiesel Berbasis Sawit Jadi Komoditas Unggulan Ekspor Indonesia

Nasional
Bicara Pilkada Sumbar 2024, Zulhas: PAN Calon Gubernurnya, Wakil dari Gerindra

Bicara Pilkada Sumbar 2024, Zulhas: PAN Calon Gubernurnya, Wakil dari Gerindra

Nasional
Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com