Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Persepsi Publik terhadap Jokowi Pasca-Asian Games? Ini Hasil Survei LSI

Kompas.com - 27/09/2018, 16:14 WIB
Fitria Chusna Farisa,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA menunjukkan, Presiden Joko Widodo dianggap sebagai tokoh yang paling berperan dalam penyelenggaraan Asian Games 2018.

Berdasarkan survei yang dilakukan LSI pada 14-22 September 2018 itu, sebanyak 44,3 persen responden menjawab Jokowi saat ditanya siapa tokoh yang paling berperan dalam Asian Games 2018.

Di urutan kedua, sebanyak 20 persen responden menyebut Ketua Panitia Asian Games Erick Thohir, 9,1 persen menjawab Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian, dan Direktur Kreatif Upacara Pembukaan Asian Games 2018 Wishnutama dengan 2,7 persen.

Peneliti LSI Denny JA, Ardian Sopa, mengatakan, persepsi publik pasca-Asian Games ini menambah sentimen positif terhadap Jokowi.

"Jokowi dianggap paling berperan dalam kesuksesan penyelenggaraan Asian Games 2018 dan hal tersebut menambah sentimen positif ," kata Ardian saat konferensi pers rilis survei di Kantor LSI Denny JA, di Jakarta, Kamis (27/9/2018).

Jokowi dianggap paling berperan dalam Asian Games 2018 karena Indonesia berhasil meraih medali emas terbanyak dalam sejarah keikutsertaannya.

Sementara, Erick Thohir dianggap paling berperan dalam membuat Asian Games 2018 menjadi populer dan disukai publik.

Sementara, Tito Karnavian dianggap punya peran penting untuk memberikan rasa aman kepada ribuan atlet mancanegara dan masyarakat Indonesia selama Asian Games 2018.

Sementara itu, saat ditanya preferensi pilihan terhadap Jokowi setelah Asian Games, sebanyak 36,4 persen responden menyatakan lebih mendukung Jokowi-Ma'ruf, sedangkan yang mengatakan lebih tidak mendukung sebesar 2,1 persen.

Adapun responden yang menyatakan sama saja sebesar 41,8 persen, dan sisanya 19,7 persen tidak tahu/tidak menjawab.

Berdasarkan survei ini, sebanyak 88,7 persen responden juga menyatakan bahwa penyelenggaraan Asian Games 2018 sukses.

Survei dilakukan melalui wawancara tatap muka menggunakan kuesioner, dengan 1.200 responden dari 34 provinsi di Indonesia.

Metode yang digunakan adalah multistage random sampling dengan margin of error sebesar 2,9 persen.

.

.

.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Joko Widodo

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com