Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Kaesang Jadikan Rambut Jokowi Bahan Percobaan...

Kompas.com - 17/01/2017, 07:12 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kaesang Pangarep kembali membuat video blog (vlog) di YouTube, yang turut menampilkan sang ayah, Presiden Joko Widodo.

Kali ini Kaesang menampilkan kegiatan Jokowi yang tengah cukur rambut di salah satu barbershop di Kota Bogor.

Dalam video yang diunggah di YouTube, Senin (16/1/2017) malam itu, Kaesang beberapa kali meledek Jokowi yang tengah dicukur rambutnya. Jokowi pun hanya bisa pasrah dan menanggapi sekenanya.

"Hati-hati loh mas motongnya, nanti tambah jelek," kata Kaesang kepada tukang cukur bernama Jumadi.

Jumadi pun hanya bisa tertawa kecil menanggapi guyonan Kaesang itu. Ini memang merupakan kali pertama dia mencukur rambut orang nomor satu di negeri ini.

"Kalau orang tua begini modelnya apa, mas?" tanya Kaesang lagi.

"Modelnya ya dirapikan aja," jawab Jumadi.

Kaesang lalu mengusulkan agar rambut Jokowi dipotong gaya undercut, khas kekinian. Dengan gaya undercut, maka rambut akan tipis di bagian samping, namun tetap tebal di bagian atasnya.

"Itu kalau di-undercut bagus loh mas, coba aja enggak apa-apa," ucap Kaesang.

"Entar pada kaget pas meeting," kata Jumadi, kali ini sambil tertawa cukup lepas. Jokowi pun ikut tersenyum.

Dalam video itu, Kaesang juga sempat mengungkapkan alasan ia mengajak Jokowi bercukur di sana.

Kaesang juga sebenarnya belum pernah bercukur di Barbershop bernama Honky-Dory itu. Rupanya, Kaesang menjadikan Jokowi sebagai "bahan percobaan".

"Entar kalau Bapak bagus saya ke sini sendiri mas. Ini yang percobaan biar Bapak aja," kata Kaesang sambil tertawa.

"Woo nakal," jawab Jokowi sekenanya.

Setelah Jokowi selesai dicukur, keisengan Kaesang tak juga berhenti. Ia meminta ayahnya untuk menggunakan pomade. Jokowi pun sempat kebingungan dibuatnya karena tidak tahu apa itu pomade.

"Botaknya ditutupi, mas, jangan keliatan kalau botaknya. Pakai Pomade kalau keliatan botaknya ya sama aja," kata Kaesang kepada Jumadi yang tengah memakaikan Pomade buatan lokal ke rambut Jokowi.

(Baca juga: Cukur di Pangkas Rambut Anak Muda, Jokowi Diajak Kaesang)

Kaesang ikut cukur

Pemilik barbershop itu, Bagas Gumilang, menceritakan bahwa kedatangan Jokowi dan Kaesang terjadi pada Sabtu (14/1/2016) pekan lalu.

Kedatangan itu sangat mendadak dan membuat Bagas beserta seluruh pegawainya sangat terkejut.

(Baca: Kagetnya Bagas Saat Jokowi Tiba-tiba Datang Minta Cukur...)

Menurut dia, baik Jokowi dan Kaesang cukup puas dengan hasil potongan rambut karyawannya. Jokowi berjanji akan kembali saat rambutnya sudah panjang nanti.

Sementara Kaesang menepati janjinya untuk ikut memangkas rambut di sana. Menurut Bagas, Kaesang datang kembali ke tempatnya pada Senin (16/1/2017) kemarin, tanpa ditemani oleh Jokowi.

Bagas mengaku sangat gembira Presiden sekaligus anaknya bisa bercukur di pangkas rambut miliknya.

"Bangga banget, Alhamdulillah, berkah lah buat kami," ucap Bagas.

Lihat video Kaesang di bawah ini:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ketidakharmonisan Hubungan Presiden Terdahulu jadi Tantangan Prabowo Wujudkan 'Presidential Club'

Ketidakharmonisan Hubungan Presiden Terdahulu jadi Tantangan Prabowo Wujudkan "Presidential Club"

Nasional
Bela Jokowi, Projo: PDI-P Baperan Ketika Kalah, Cerminan Ketidakdewasaan Berpolitik

Bela Jokowi, Projo: PDI-P Baperan Ketika Kalah, Cerminan Ketidakdewasaan Berpolitik

Nasional
Cek Lokasi Lahan Relokasi Pengungsi Gunung Ruang, AHY: Mau Pastikan Statusnya 'Clean and Clear'

Cek Lokasi Lahan Relokasi Pengungsi Gunung Ruang, AHY: Mau Pastikan Statusnya "Clean and Clear"

Nasional
Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Nasional
Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada 'Presidential Club'

Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada "Presidential Club"

Nasional
Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Nasional
“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

Nasional
Soal Orang 'Toxic' Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Soal Orang "Toxic" Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Nasional
Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com