Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menko Polhukam Minta Keluarga Tak Cepat Percaya Informasi dari Kelompok Abu Sayyaf

Kompas.com - 04/08/2016, 13:32 WIB
Kristian Erdianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto meminta pihak keluarga maupun masyarakat agar tidak terpengaruh kabar dari kelompok Abu Sayyaf yang mengatakan warga negara Indonesia yang disandera mengalami sakit keras.

Wiranto menegaskan bahwa tidak semua pernyataan yang dilontarkan oleh kelompok Abu Sayyaf bisa dipercaya.

"Saya sudah bertemu dengan pihak keluarga. Segala macam informasi itu dari mereka (penyandera). Jangan terpengaruhlah," ujar Wiranto usai menghadiri acara pembukaan rakornas tim Pengendalian Inflasi Daerah, di Jakarta, Kamis (4/8/2016).

(Baca: Tak Diberi Makanan Layak, 4 Sandera Abu Sayyaf Dikabarkan Sakit Keras)

Selain itu, Wiranto juga menuturkan saat ini pemerintah tengah fokus pada operasi pembebasan sandera bersama dengan pemerintah Filipina. Pemerintah pun tidak akan menanggapi ancaman yang dilontarkan oleh Abu Sayyaf terkait permintaan tebusan sandera.

"Pemerintah yang berdaulat masa disetir sama perampok-perampok itu, yang penting operasi pembebasan sandera terus berjalan," kata Wiranto.

Sebelumnya empat dari tujuh WNI yang disandera militansi Abu Sayyaf dikabarkan sakit keras, lantaran kekurangan pasokan bahan makanan. Karena kondisi tersebut, para penyandera mengizinkan sandera untuk berkomunikasi dengan keluarga untuk menekan pemerintah membayar uang tebusan secepatnya.

(Baca: Uang Tebusan Tak Dibayar, Penyandera WNI Ancam Bunuh Kru Kapal Charles)

Salah satu keluarga sandera, Risna, mengatakan, sepupunya, M Sofyan yang kini menjadi salah satu tawanan kelompok Abu Sayyaf terus mengabarinya bahwa dia tengah sakit di bagian lambung.

"Anak dan istri Sofyan ada di Makassar. Saya di Samarinda bertetangga dengan Sofyan karena suami saya juga bekerja di PT PP Rusianto Bersaudara. Sofyan sudah menghubungi saya dan keluarga yang lain. Di sana mereka kekurangan makanan, jatah makanan harus berbagi dan kadang tidak makan," kata Risna, Selasa (2/8/2016).

Risna menjelaskan, dari cerita Sofyan, ada dua rekan lain yang menderita sakit parah. Mereka adalah M Nasir dan M Robin. M Nasir menderita luka infeksi di kaki, sementara Robin sudah sangat lemah dan kesulitan berbicara.

(Baca: Penyandera Empat ABK WNI Minta Tebusan Sekitar Rp 60 M)

Sementara itu pihak perusahaan pemilik kapal, PT PP Rusianto Bersaudara, masih terus mengupayakan pembebasan tujuh ABK TB Charles yang disandera kelompok militansi Abu Sayyaf. Pihak perusahaan kini tengah melakukan negosiasi uang tebusan, karena jumlah Rp 60 miliar yang diminta masih dirasa berat.

Perwakilan Humas PT PP Rusianto, Taufiq Qurrahman mengatakan, negosiasi harga sudah mereka lakukan sejak dulu, namun antara penyandera dan pihak perusahaan belum mencapai kesepakatan.

"Dari awal kami sudah terus upayakan, termasuk negosiasi. Tapi belum mencapai kesepakatan," kata Taufiq, Selasa (2/8/2016).

Kompas TV Keluarga Sandera Abu Sayyaf Datangi Kemenlu
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penjelasan Habiburokhman soal Adanya Anggota DPR Main Judi 'Online'

Penjelasan Habiburokhman soal Adanya Anggota DPR Main Judi "Online"

Nasional
Airlangga Sebut Kemenko Perekonomian Pindah ke IKN jika Kantornya Sudah Siap

Airlangga Sebut Kemenko Perekonomian Pindah ke IKN jika Kantornya Sudah Siap

Nasional
Jemaah Haji Sambut Gembira Saat Hujan Turun di Mekkah, di Tengah Peringatan Cuaca Panas

Jemaah Haji Sambut Gembira Saat Hujan Turun di Mekkah, di Tengah Peringatan Cuaca Panas

Nasional
PPP Pastikan Agenda Muktamar untuk Pergantian Pemimpin Berlangsung Tahun 2025

PPP Pastikan Agenda Muktamar untuk Pergantian Pemimpin Berlangsung Tahun 2025

Nasional
Jemaah Haji dengan Risiko Tinggi dan Lansia Diimbau Badal Lontar Jumrah

Jemaah Haji dengan Risiko Tinggi dan Lansia Diimbau Badal Lontar Jumrah

Nasional
Idul Adha, Puan Maharani: Tingkatkan Kepedulian dan Gotong Royong

Idul Adha, Puan Maharani: Tingkatkan Kepedulian dan Gotong Royong

Nasional
Timwas Haji DPR: Tenda Jemaah Haji Indonesia Tidak Sesuai Maktab, Banyak yang Terusir

Timwas Haji DPR: Tenda Jemaah Haji Indonesia Tidak Sesuai Maktab, Banyak yang Terusir

Nasional
Sikap Golkar Ingin Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar Ketimbang Jakarta Dinilai Realistis

Sikap Golkar Ingin Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar Ketimbang Jakarta Dinilai Realistis

Nasional
Masalah Haji Terus Berulang, Timwas Haji DPR Usulkan Penbentukan Pansus

Masalah Haji Terus Berulang, Timwas Haji DPR Usulkan Penbentukan Pansus

Nasional
Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Jemaah Haji Diimbau Tak Lontar Jumrah Sebelum Pukul 16.00

Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Jemaah Haji Diimbau Tak Lontar Jumrah Sebelum Pukul 16.00

Nasional
Wapres Ma'ruf Dorong Kegiatan Kurban Terus Dijaga, Sebut Warga Non-Muslim Ikut Berkurban di Masjid Istiqlal

Wapres Ma'ruf Dorong Kegiatan Kurban Terus Dijaga, Sebut Warga Non-Muslim Ikut Berkurban di Masjid Istiqlal

Nasional
Semarak Perayaan Idul Adha 1445 H, DPC PDIP di 38 Daerah Jatim Sembelih Hewan Kurban

Semarak Perayaan Idul Adha 1445 H, DPC PDIP di 38 Daerah Jatim Sembelih Hewan Kurban

Nasional
Pelindo Petikemas Salurkan 215 Hewan Kurban untuk Masyarakat

Pelindo Petikemas Salurkan 215 Hewan Kurban untuk Masyarakat

Nasional
Gus Muhaimin: Timwas Haji DPR Sampaikan Penyelenggaraan Haji 2024 Alami Berbagai Masalah

Gus Muhaimin: Timwas Haji DPR Sampaikan Penyelenggaraan Haji 2024 Alami Berbagai Masalah

Nasional
DPD PDI-P Usulkan Nama Anies di Pilkada Jakarta, Ganjar: Seandainya Tidak Cocok, Tak Usah Dipaksakan

DPD PDI-P Usulkan Nama Anies di Pilkada Jakarta, Ganjar: Seandainya Tidak Cocok, Tak Usah Dipaksakan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com