Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo-Hatta Diundang Pelantikan Jokowi-JK

Kompas.com - 13/10/2014, 11:06 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Pimpinan MPR akan menemui presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) pada Senin (13/10/2014) sore. Pertemuan digelar terkait rencana pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih pada 20 Oktober mendatang.

Ketua MPR Zulkifli Hasan menjelaskan, jika tak ada perubahan, pihaknya akan menemui Jokowi di tempat yang tak ia sebutkan pada pukul 16.00 WIB nanti. Pertemuan itu dilakukan setelah pimpinan MPR menggelar rapat dengan seluruh pimpinan fraksi di MPR termasuk perwakilan DPD.

"Nanti pimpinan rapat mematangkan pelantikan 20 Oktober. Kemudian jam 16.00 pimpinan MPR akan berkunjung ke Jokowi untuk menyampaikan undangan pelantikan dan silaturahim," kata Zulkifli, di Kompleks Gedung Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (13/10/2014).

Setelah bertemu Jokowi, kata Zulkifli, pimpinan MPR juga akan mengatur jadwal pertemuan dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden Boediono, dan wakil presiden terpilih Jusuf Kalla. Pertemuan tersebut digelar dengan tujuan yang sama, silaturahim, menyampaikan undangan pelantikan, dan menjamin semuanya berjalan lancar.

"Itu semua kita lakukan agar publik melihat bahwa tidak ada penjegalan pelantikan Pak Jokowi-JK dan agar publik tentram, senang, bahagia melihat pemimpin-pemimpinnya saling berkunjung dan akrab," ujarnya.

Zulkifli menegaskan, acara pelantikan Jokowi-JK akan dilakukan pukul 10.00 WIB. Hal itu ia sampaikan untuk menepis adanya isu bahwa pelantikan akan dilakukan pada malam hari.

Saat ditanya apakah Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa diundang hadir dalam pelantikan tersebut, Zulkifli mengaku, ada rencana untuk mengundang keduanya. Saat ini undangan tengah dalam proses dan ia berharap semua pihak serta tokoh bangsa dapat hadir di hari bersejarah tersebut.

"Semuanya Insya Allah kita undang," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com