Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akankah Sri Mulyani Hanya Andalkan SRI?

Kompas.com - 04/08/2011, 19:13 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Rencana Partai Serikat Rakyat Independen (SRI) maju dalam Pemilu 2014 dan mengusung bekas Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebagai calon presiden, layak diapresiasi. Namun Partai SRI sebelumnya harus menjawab tantangan untuk memenuhi syarat mengajukan pasangan calon presiden-wakil presiden.

Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Romahurmuziy di Jakarta, Kamis (4/8/2011) petang, menyebutkan, parpol yang berniat mengajukan calon presiden harus menjawab terlebih dulu tantangan dalam Pemilu Legislatif. Niatan Sri Mulyani diusung sebagai calon presiden akan diperhadapkan dengan elektabilitas parpol pengusungnya.

Romahurmuziy mengingatkan pengalaman pemilu era reformasi dengan fenomena Partai Demokrat pada Pemilu 2004 yang langsung mencuat dan bisa mendudukkan Susilo Bambang Yudhoyono sebagai presiden terpilih. Namun saat itupun Partai Demokrat hanya mendapatkan sekitar 6 persen suara sah.

Pada Pemilu 2009, Undang-Undang mensyaratkan pasangan calon presiden-wakil presiden diajukan oleh parpol atau gabungan parpol yang sedikitnya memperoleh 25 persen suara sah atau 20 persen kursi DPR. "Pada titik seperti itu, Sri Mulyani tidak bisa hanya mengandalkan Partai SRI yang basis massanya belum jelas," kata Romahurmuziy.

Ya, akankah langkah Sri Mulyani menuju RI-1 hanya bergantung pada Partai SRI?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com