Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua DPR: Usut Tuntas Kasus Penembakan di Papua

Kompas.com - 13/07/2009, 13:04 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua DPR RI Agung Laksono meminta agar pihak kepolisian segera mengusut tuntas kasus penembakan di Papua yang menewaskan satu warga negara Australia serta satu petugas keamanan PT Freeport. "Usut apa itu motifnya, kriminal atau ada kepentingan politik tertentu," ungkap Agung di Gedung DPR, Senin (13/7) siang.

Menurut Agung, langkah cepat oleh kepolisian sangat diperlukan agar jangan sampai kasus tersebut memengaruhi iklim investasi dalam negeri. "Supaya cepat mengambil langkah-langkah dan dibuka secara jelas kepada publik apa motifnya," ucapnya.

Selain perhatian terhadap iklim investasi, lanjutnya, juga harus diperhatikan hubungan dengan masyarakat sekitar proyek agar tidak terjadi persinggungan pekerja proyek dengan masyarakat setempat.

Soal penambahan pasukan keamanan, menurut Agung, sebaiknya disesuaikan dengan perkembangan penyelidikan. "Kalaupun ada penambahan pasukan demi kelancaran penambangan boleh-boleh saja," ungkapnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com