Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Diajak Diet Nonton Sinetron

Kompas.com - 15/05/2009, 01:53 WIB

"Sinetron Indonesia memang sering mengambil ’setting’ sekolah, namun yang dieksplorasi bukan unsur pendidikan, unsur hormat pada guru dan orangtua, serta kegiatan pembelajarannya," katanya.

Sebab, unsur yang dieksplorasi justru nilai-nilai negatif seperti menonjolkan siswi dengan rok mini, murid-murid yang berkelahi, bahkan berani pada guru dan orangtuanya, kata dia.

Maulida Arifiani, salah seorang peserta aksi mengatakan, kalau hal ini dibiarkan kasihan anak-anak yang akan menjadi korban.

Oleh karena itu, katanya, pihaknya menghimbau kepada masyarakat, khususnya mahasiswa untuk "melek" media dan menilai tayangan itu baik atau tidak. "Minimal melakukan diet untuk menonton sinetron, khususnya yang tidak mendidik," tegasnya.

"Setelah hasil angket dan ’uneg-uneg’ dari para mahasiswa tersebut terkumpul, kami akan mengajukannya kepada Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Tengah (Jateng) untuk dilakukan tindak lanjut," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com