Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JK-Win Berkoalisi, Posisi Mega-Pro Tergencet

Kompas.com - 01/05/2009, 19:01 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Jumat (1/5) malam ini, Partai Golkar akan mendeklarasikan kandidat calon presiden dan calon wakil presiden di Posko II Slipi di Jalan Ki Mangun Sarkoro, Menteng, Jakarta Pusat. Hampir dipastikan, Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat Jenderal TNI (Purn) Wiranto akan dipilih mendampingi Ketua Umum Golkar M Jusuf Kalla.

Pengamat politik Burhanudin Muhtadi mengatakan, JK sebenarnya pemain yang paling lamban dalam menentukan pasangan, tetapi ternyata justru paling cepat dalam mendeklarasikan kesiapannya bertarung pada pemilu presiden 2009.

Pendeklarasian ini, lanjutnya, menyebabkan posisi koalisi PDI Perjuangan dan Partai Gerindra tergencet. Mau tidak mau, mereka akhirnya harus segera menentukan sikap, apakah bergabung dengan JK-Win atau mendeklarasikan Mega-Prabowo.

"Memang, pendeklarasian itu seperti psychological war kepada PDI-P dan Gerindra karena tak kunjung menurunkan daya tawar mereka menjadi cawapres," ujar Burhanudin ketika dihubungi Kompas.com, Jumat malam di Jakarta.

Burhanudin menilai, koalisi tersebut tak ubahnya seperti pucuk dicinta, ulam tiba. Golkar melakukan deklarasi ini di tengah-tengah kekhawatiran tidak dapat melaju ke pilpres karena perolehan suara yang tidak mencukupi. Sementara itu, Hanura menyambut pinangan tersebut karena tidak berhasil membuat kubu PDI-P melirik Wiranto sebagai cawapresnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com