Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ITB Bagi-bagi Penghargaan, Kalla Dapat Ganesa Prajamanggala Kencana

Kompas.com - 02/03/2009, 10:29 WIB

BANDUNG, SENIN — Kalau Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan menerima doktor kehormatan atau doktor honoris causa (HC) di bidang teknologi dari sivitas akademika Institut Teknologi Bandung (ITB), yang baru akan diterimanya setelah pemilu legislatif dan pemilu calon presiden dan wakil presiden, maka Wapres Kalla, Senin (2/3) siang, menerima penghargaan dari ITB, yakni Ganesa Prajamanggala Bakti Kencana.

Penghargaan Ganesa Prajamanggala Bakti Kencana diberikan kepada Jusuf Kalla dengan pertimbangan jasa dan pengabdiannya sebagai Wapres RI, yang telah bermakna kepada KITB. Penghargaan diberikan oleh Rektor ITB Prof Dr Djoko Santoso, Senin, dalam sidang terbuka ITB saat Dies Natalis ke-50 di Sasana Budaya Ganesa, Auditorium Kampus ITB, Bandung, Jawa Barat.

Dalam acara itu, tidak hanya para menteri yang akan mendapat penghargaan, tapi juga mantan pejabat lainnya serta pengurus Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar, seperti Sekjen Partai Golkar Soemarsono. Dalam kesempatan itu, ITB juga memberikan penghargaan Ganesa Prajamanggala Bakti Adiutama kepada sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu, di antaranya Mensesneg Hatta Rajasa yang juga Ketua Ikatan Alumni ITB, Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro, Menhub Jusman Safeii Djamal, Menko Kesra Aburizal Bakrie, Menneg Riset dan Teknologi, Menteri Pariwisata, Ketua Badan Rehabilitasi dan Rekontruksi Aceh dan Nias Kuntoro Mangkusubroto serta mantan mantan pejabat lainnya seperti Laksamana Sukardi.

Penghargaan juga diberikan sejumlah orang seperti Rektor ITB Prof Dr Wiranto Arismunandar dan Prof Dr Hariadi P Soepangkat, I Nyoman Nuarta, Andi F Noya dan lainnya dalam kategori berbeda, yaitu Rektor Emeritus, Ganesa Widya Jasa Adiutama dan Ganesa Wirya Jasa Adiutama.

Sebelumnya, Ketua Majelis Wali Amanat ITB Haryanto Dhanutirto yang pernah menjadi Menteri Perhubungan di era Presiden BJ Habibie, menyempatkan memberikan selamat atas pemberian penghargaan DR HC bidang perdamaian kepada Wapres Kalla dari Universitas Soka, Yokohama, Jepang, akhir Februari lalu. "Ini merupakan pengakuan internasional di bidang perdamaian," ujar Haryanto, saat memberikan sambutan awalnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Gerindra Pastikan Tetap Terbuka untuk Kritik

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Gerindra Pastikan Tetap Terbuka untuk Kritik

Nasional
Kabinet Prabowo: Antara Pemerintahan Kuat dan Efektif

Kabinet Prabowo: Antara Pemerintahan Kuat dan Efektif

Nasional
Gerindra Jelaskan Maksud Prabowo Sebut Jangan Ganggu jika Tak Mau Kerja Sama

Gerindra Jelaskan Maksud Prabowo Sebut Jangan Ganggu jika Tak Mau Kerja Sama

Nasional
[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

Nasional
Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com