Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sajak-sajak Hasan Aspahani

Kompas.com - 11/05/2008, 01:57 WIB

Orang-orang melompat renggut kalimat-kalimat, mau apa? “Kami mau sajak, meringkus bila dapat!"

Wah! Orang-orang menelanjangi tubuh sendiri! ketemu apa? “Sial, malah hilang semua sajak kami!"

Kata penyair itu, “Tolong jangan aku disebut-sebut." Nah! Lihat, di sajak ini pun dia tak mau terikut-ikut.

 

Gurindam Pasal yang Kesembilan:

Anakmu Sajak, Lepaskan Sajak

Sajakmu anak kandungmu, beri ia lebih dari cinta lahir dari rahim resahmu, beri rindu yang keras kepala.

Seringlah bertatapan: matamu dan mata sajakmu, di matanya dia akan kekalkan cahaya matamu.

Beri nama terbaik pada kata-kata sajakmu, sajakmu nanti fasih menyebut namanya dan namamu.

Sajakmu anak batinmu: ia menyuarakan diammu, jangan paksakan ia jadi corong kecerewetanmu

Lepaskan saja sajakmu berlari jauh dari pangkuan biar tangan hatimu dan tangan hatinya berpegangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com