Salin Artikel

Bangun Postur Kekuatan 20 Tahun ke Depan, TNI AL Terinspirasi Sosok Laksamana Malahayati

JAKARTA, KOMPAS.com - TNI Angkatan Laut memelajari sejarah Laksamana Malahayati guna membangun kekuatan postur untuk beberapa tahun ke depan.

Kepala Staf TNI AL (KSAL) Laksamana Muhammad Ali mengatakan, Laksamana Malahayati memiliki reputasi yang tidak terbantahkan dalam sejarah maritim Indonesia.

“Kekuatan maritim nusantara masa lalu yang tentunya dapat diproyeksikan dalam mewujudkan kekuatan maritim untuk kekuatan, kejayaan bangsa pada masa yang akan datang,” kata Ali dalam diskusi sejarah yang digelar dari atas KRI Banda Aceh-593 di Dermaga Kolinlamil, Jakarta Utara, Jumat (18/8/2023).

Ali menyebutkan, Malahayati yang bernama asli Keumalahayati, lahir dan dibesarkan di tengah budaya Aceh yang kental dengan tradisi maritim.

“Yang menjunjung tinggi keberanian, integritas, egalitas, dan pantang menyerah,” tutur Ali.

KSAL mengatakan, TNI AL telah banyak mengambil inspirasi dari ketokohan dan perjuangan Laksamana Malahayati.

“Bahkan jauh sebelum tokoh ini dikukuhkan sebagai pahlawan nasional pada 2017, sosok Laksamana Malahayati telah menginspirasi pembentukan Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal), dan sejak tahun 2013, Akademi Angkatan Laut (AAL) menempa taruni dengan tujuan kelak pada kemudian hari lahir Laksamana Malahayati yang baru,” ujar Ali.

Adapun TNI AL telah menyematkan nama Malahayati pada nama kapal perang jenis korvet, yakni KRI Malayahati-362.

KSAL berharap, dengan adanya diskusi ini, TNI AL mampu menyerap pengetahuan dari sosok Laksamana Malahayati.

“Pengetahuan sebagai masukan proses pembangunan postur kekuatan TNI AL 20 tahun ke depan, yang modern, menggentarkan, dan berproyeksi global untuk mewujudkan kemajuan maritim,” kata Ali.

Hadir pula wartawan senior harian Kompas Edna Caroline, Deputi V Kantor Staf Presiden (KSP) Jaleswari Pramodhawardani, serta pengamat intelijen dan pertahanan Susaningtyas sebagai pembicara dalam diskusi tersebut.

Dikutip dari siaran pers Dinas Penerangan TNI AL (Dispenal), Laksamana Malahayati terlibat dalam sejumlah pertempuran laut dan ekspedisi militer skala besar.

Ia memimpin Laskar Inong Balee mengalahkan kapal Belanda dan membunuh Komandan Kapal Cornelis de Houtman pada 1599.

Laksamana Malahayati juga seorang diplomat yang andal dalam menjalin kerja sama dengan Kerajaan Inggris dan Turkiye untuk kepentingan Aceh pada masa itu. Selain itu, ia juga mampu membendung pengaruh Spanyol, Portugis, dan Belanda di Selat Malaka.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/18/13375061/bangun-postur-kekuatan-20-tahun-ke-depan-tni-al-terinspirasi-sosok-laksamana

Terkini Lainnya

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke