Salin Artikel

Ma'ruf Amin: Semoga Saya Bukan Ketum MUI Terakhir yang Jadi Wapres

Hal ini disampaikan Ma'ruf Amin saat menghadiri peringatan Milad ke-48 tahun MUI di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Rabu (26/7/2023) malam.

"Mudah-mudahan (saya) ketua umum yang jadi wakil presiden bukan yang terakhir, ya mudah-mudahan. Ini bagian penting bahwa ketua umum Majelis Ulama Indonesia bisa menjadi wakil presiden Republik Indonesia," kata Ma'ruf Amin saat membacakan sambutan, Rabu.

Dalam sambutannya, Ma'ruf juga menyampaikan bahwa dirinya masih merupakan bagian dari MUI karena ia kini menjabat sebagai ketua Dewan Pertimbangan MUI.

Oleh karena itu, ia turut bersyukur karena pada Rabu ini MUI telah genap berusia 48 tahun.

"Saya masih bagian daripada Majelis Ulama Indonesia karena saya ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama, jadi saya ikut bersyukur dan ketika saya dipilih sebagai wakil presiden. Saya juga masih ketua umum Majelis Ulama Indonesia," ujar Ma'ruf Amin.

Ma'ruf pun berpesan bahwa Milad ke-48 MUI merupakan momentum untuk menggiatkan kerja-kerja yang sudah dilakukan oleh MUI selama ini.

"Walaupun ada hambatan, ada tantangan, ada yang bikin lemas, tetap saja semangatnya tidak boleh (kendor), bahkan terus," katanya.

Selain itu, Ma'ruf Amin mengingatkan agar bertambahnya usia MUI juga menjadi momentum untuk melakukan perbaikan bila ada yang menyimpang dalam kiprah perjalanan MUI selama ini.

Ketua Panitia Milad Ke-48 MUI Lukmanul Hakim mengatakan, ada beberapa rangkaian acara yang mengiringi baik sebelum maupun setelah tanggal tersebut. Rangkaian tersebut berlangsung mulai tanggal 20 Juni sampai 28 Juli 2023.

"Sejak 20 Juni sampai 28 Juli 2023, MUI mengadakan lomba penulisan untuk jurnalis dan lomba dakwah. Pada 26 sampai 28 Juli 2023, juga akan ada kegiatan Annual Conference on Fatwa Studies ke-VII,” kata Lukmanul Hakim.

“Pada puncak Milad ke-48 MUI akan ada deklarasi kebangsaan yang dibacakan bersama-sama,” ujarnya lagi.

https://nasional.kompas.com/read/2023/07/26/22493071/maruf-amin-semoga-saya-bukan-ketum-mui-terakhir-yang-jadi-wapres

Terkini Lainnya

Mendagri Minta Pj Kepala Daerah Mundur jika Ikut Pilkada atau Diberhentikan

Mendagri Minta Pj Kepala Daerah Mundur jika Ikut Pilkada atau Diberhentikan

Nasional
Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai 'Back Up' PDN Kominfo di Batam

Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai "Back Up" PDN Kominfo di Batam

Nasional
Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Nasional
Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Nasional
Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Nasional
Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Nasional
KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

Nasional
Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Nasional
Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Nasional
Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Nasional
Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Nasional
Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Nasional
Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Nasional
Gerindra: Memang Anies Sudah 'Fix' Maju di Jakarta? Enggak Juga

Gerindra: Memang Anies Sudah "Fix" Maju di Jakarta? Enggak Juga

Nasional
Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke