Salin Artikel

Hadiri Sidang APA, BKSAP DPR Suarakan Mitigasi Perubahan Iklim dan Transisi Energi

Sidang tersebut mengemukakan berbagai isu, mulai dari ekonomi dan Pembangunan Berkelanjutan, krisis energi, isu-isu lingkungan, hingga penanganan perubahan iklim.

Wakil Ketua BKSAP DPR RI Putu Supadma Rudana yang memimpin delegasi DPR RI menyatakan bahwa pembahasan isu-isu seputar ekonomi dan Pembangunan Berkelanjutan menjadi urgensi di kawasan Asia.

“Ini adalah momentum yang baik dan kami telah mengusulkan bagaimana ke depan, APA dapat memiliki visi yang lebih kuat dan bisa berkontribusi dalam semua tatanan global,” ucap Putu Supadma Rudana dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (18/5/2023).

Lebih lanjut, Putu menegaskan bahwa delegasi DPR RI berperan aktif dalam gelaran sidang APA untuk menunjukkan kontribusi parlemen Indonesia di forum-forum internasional.

“Kami ingin terus berkontribusi dalam berbagai isu global yang berhubungan dengan mitigasi perubahan iklim, transisi energi, kelangkaan pangan, dan kelangkaan energi,” tambahnya.
Ia menelaskan, dalam kesemptan tersebut, delegasi Indonesia memberikan masukan-masukan secara komprehensif dalam berbagai resolusi-resolisi yang dihasilkan.

Adapun empat resolusi di antaranya adalah ASIAN Energy Market, Environmental Issues, Poverty Eradication dan Pembangunan Berkelanjutan di kawasan Asia.

“Harapan kami, apa yang menjadi kepentingan bangsa, harapan bangsa dan pada ujungnya memperjuangkan segala potensi bangsa akan kami perjuangkan juga dalam gelaran acara ini,” tegas Putu.

Putu juga berharap, ke depan APA bisa berkontribusi lebih banyak dalam ekonomi di Asia mengingat wilayah tersebut merupakan kawasan yang sangat strategis.

“Kami berharap, kawasan Asia bisa stabil dan aman,” ujarnya.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut, yakni Wakil Ketua BKSAP dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Gilang Dhielafararez dan Irine Yusiana Roba Putri, dari Fraksi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Ratih Megasari Singkarru, dari Fraksi Partai Demokrat Muslim, dan dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa Arzeti Bilbina.

Punya agenda di sela-sela sidang APA

Sebagai informasi, delegasi Indonesia tersebut turut melakukan pertemuan bilateral dengan delegasi Bahrain di sela-sela sidang APA.

Pada kesempatan tersebut, delegasi DPR RI berdialog dengan Ketua Dewan Syoro Bahrain, Ketua Majelis Syuro Bahrain, dan Deputi Parlemen Bahrain.

Adapun kedua delegasi mendiskusikan soal peran parlemen dalam upaya pengentasan kemiskinan dan kebijakan pendidikan nasional.

Disamping itu, kedua pihak turut membicarakan cara parlemen kedua negara dapat lebih mempererat kerja sama melalui saling kunjung, serta peningkatan peran grup kerja sama bilateral.

https://nasional.kompas.com/read/2023/05/18/21480271/hadiri-sidang-apa-bksap-dpr-suarakan-mitigasi-perubahan-iklim-dan-transisi

Terkini Lainnya

Laba Bersih Antam Triwulan I-2024 Rp 210,59 Miliar 

Laba Bersih Antam Triwulan I-2024 Rp 210,59 Miliar 

Nasional
Jokowi yang Dianggap Tembok Besar Penghalang PDI-P dan Gerindra

Jokowi yang Dianggap Tembok Besar Penghalang PDI-P dan Gerindra

Nasional
Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo', Politikus PDI-P: Biasanya Dikucilkan

Sebut Jokowi Kader "Mbalelo", Politikus PDI-P: Biasanya Dikucilkan

Nasional
[POPULER NASIONAL] PDI-P Harap Putusan PTUN Buat Prabowo-Gibran Tak Bisa Dilantik | Menteri 'Triumvirat' Prabowo Diprediksi Bukan dari Parpol

[POPULER NASIONAL] PDI-P Harap Putusan PTUN Buat Prabowo-Gibran Tak Bisa Dilantik | Menteri "Triumvirat" Prabowo Diprediksi Bukan dari Parpol

Nasional
Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Nasional
PKS Janji Fokus jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

PKS Janji Fokus jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

Nasional
Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Nasional
PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

Nasional
ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

Nasional
Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasional
PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

Nasional
Demokrat Tak Ingin Ada 'Musuh dalam Selimut' di Periode Prabowo-Gibran

Demokrat Tak Ingin Ada "Musuh dalam Selimut" di Periode Prabowo-Gibran

Nasional
Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Nasional
Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke