Salin Artikel

Melihat Keakraban Para Pemimpin ASEAN di Sela KTT Ke-42 ASEAN: Buka Jas dan Berbincang Hangat

Hal ini terlihat ketika para pemimpin dan pendamping berkumpul di ruang tunggu naratetama lobi Hotel Meruorah. Tampak para pemimpin ASEAN berbaur dan akrab berbincang satu sama lain.

Tidak ada aturan protokoler yang ketat yang mengatur siapa harus duduk dekat siapa sehingga suasana tampak sangat hangat.

Diketahui, setelah menghadiri serangkaian pertemuan, para pemimpin ASEAN beserta para pendamping dijadwalkan menaiki kapal phinisi dan berlayar menikmati senja di Labuan Bajo.

"Sejumlah pemimpin tampak membuka jasnya sehingga tampak lebih santai daripada saat mereka berada di ruang konferensi. Beberapa telah berganti pakaian dengan pakaian yang lebih santai, seperti kemeja batik," tulis keterangan pers Sekretariat Presiden, Rabu (10/5/2023).

Selain itu, tampak juga Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim bersama istrinya Ibu Wan Azizah Wan Ismail duduk di satu sofa dengan istri Presiden Filipina, Ibu Louise Araneta-Marcos.

Sementara itu, Perdana Menteri Timor-Leste Taur Matan Ruak yang duduk bersama anaknya tampak berbincang hangat dengan Perdana Menteri Laos Sonexay Siphandone beserta Vandara Siphandone.

Kemudian, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong dan istri, Ho Ching yang tampak baru datang juga langsung menyalami para pemimpin dan pendamping tanpa ragu-ragu.

"Demikian juga Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah, yang datang bersama putranya, Pangeran Abdul Mateen, langsung menyapa satu per satu pemimpin yang telah hadir," tulis siaran pers Sekretariat Presiden.

Mereka lalu berlayar untuk menikmati keindahan matahari terbenam di Labuan Bajo.

Sebagain informasi, KTT ke-42 ASEAN sendiri akan dilakukan di Labuan Bajo, 10 - 11 Mei 2023.

Sementara itu, KTT ke-43 ASEAN akan diselenggarakan di Jakarta pada 5-7 September 2023.

https://nasional.kompas.com/read/2023/05/10/22280471/melihat-keakraban-para-pemimpin-asean-di-sela-ktt-ke-42-asean-buka-jas-dan

Terkini Lainnya

Tanggal 16 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 16 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pedangdut Nayunda Nabila Irit Bicara Usai Diperiksa Jadi Saksi TPPU SYL

Pedangdut Nayunda Nabila Irit Bicara Usai Diperiksa Jadi Saksi TPPU SYL

Nasional
KSP Ungkap 9 Nama Pansel Capim KPK Harus Sudah di Meja Setneg Akhir Mei, Juni Bekerja

KSP Ungkap 9 Nama Pansel Capim KPK Harus Sudah di Meja Setneg Akhir Mei, Juni Bekerja

Nasional
Uang Kuliah Mahal, Pengamat: Kebijakan Pemerintah Bikin Kampus Jadi Lahan Bisnis

Uang Kuliah Mahal, Pengamat: Kebijakan Pemerintah Bikin Kampus Jadi Lahan Bisnis

Nasional
Pansel Capim KPK Didominasi Unsur Pemerintah, KSP Beralasan Kejar Waktu

Pansel Capim KPK Didominasi Unsur Pemerintah, KSP Beralasan Kejar Waktu

Nasional
BNBP: Sumatera Barat Masih Berpotensi Diguyur Hujan Lebat hingga 20 Mei 2024

BNBP: Sumatera Barat Masih Berpotensi Diguyur Hujan Lebat hingga 20 Mei 2024

Nasional
Alexander Sarankan Capim KPK dari Polri dan Kejaksaan Sudah Pensiun

Alexander Sarankan Capim KPK dari Polri dan Kejaksaan Sudah Pensiun

Nasional
Draf RUU Penyiaran: Masa Jabatan Anggota KPI Bertambah, Dewan Kehormatan Bersifat Tetap

Draf RUU Penyiaran: Masa Jabatan Anggota KPI Bertambah, Dewan Kehormatan Bersifat Tetap

Nasional
Latihan TNI AL dengan Marinir AS Dibuka, Pangkoarmada I: Untuk Tingkatkan Perdamaian

Latihan TNI AL dengan Marinir AS Dibuka, Pangkoarmada I: Untuk Tingkatkan Perdamaian

Nasional
Siapkan Sekolah Partai untuk Calon Kepala Daerah, PDI-P Libatkan Ganjar, Ahok hingga Risma

Siapkan Sekolah Partai untuk Calon Kepala Daerah, PDI-P Libatkan Ganjar, Ahok hingga Risma

Nasional
Sektor Swasta dan Publik Berperan Besar Sukseskan World Water Forum Ke-10 di Bali

Sektor Swasta dan Publik Berperan Besar Sukseskan World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
BNPB Minta Warga Sumbar Melapor Jika Anggota Keluarga Hilang 3 Hari Terakhir

BNPB Minta Warga Sumbar Melapor Jika Anggota Keluarga Hilang 3 Hari Terakhir

Nasional
Nurul Ghufron Akan Hadiri Sidang Etik di Dewas KPK Besok

Nurul Ghufron Akan Hadiri Sidang Etik di Dewas KPK Besok

Nasional
LHKPN Dinilai Tak Wajar, Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta Dicopot dari Jabatannya

LHKPN Dinilai Tak Wajar, Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta Dicopot dari Jabatannya

Nasional
Alexander Sebut Calon Pimpinan KPK Lebih Bagus Tidak Terafiliasi Pejabat Maupun Pengurus Parpol

Alexander Sebut Calon Pimpinan KPK Lebih Bagus Tidak Terafiliasi Pejabat Maupun Pengurus Parpol

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke