Salin Artikel

"One Way" di Tol Kalikangkung menuju Cikampek Kembali Diperpanjang hingga Kamis Pukul 24.00 WIB

Perpanjangan ini dilakukan hingga Kamis (27/4/2023) pukul 24.00 WIB tengah malam.

"(One way) masih akan terus dilanjutkan. Perpanjangan rekayasa lalu lintas one way diperkirakan akan berakhir pada Kamis, 27 April 2023 pukul 24.00 WIB," kata Kepala Bagian Operasional (Kabagops) Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi dalam keterangannya, Rabu (26/4/2023) malam.

Adapun one way di jalur tersebut seharusnya berakhir pada Rabu (26/4/2023) pukul 24.00 WIB tengah malam nanti, namun volume kendaraan yang masih padat membuat skema one way dilanjutkan.

Menurut Eddy, jika tiga jam sebelum skema one way di jalan tol masih padat kendaraan, maka skema one way masih akan diberlakukan.

Namun sebaliknya, jika situasi volume lalu lintas menurun, maka one way akan dihentikan.

"Apabila pada periode perpanjangan tersebut kondisi lalu lintas dilihat dari traffic counting (VCR di bawah ketentuan), pantauan CCTV dan laporan petugas di lapangan selama tiga jam berturut turut maka rekayasa lalu lintas one way dapat dihentikan sebelum jadwal yang ditentukan," ujarnya.

Berdasarkan data per pukul 19.00 WIB tadi, beberapa ruas jalan tol dari arah Timur menuju Barat yang masih padat kendaraan di antaranya Km 428+500 B Jalan Tol Semarang–Solo, Gerbang Tol Banyumanik, serta Km 190 B Palikanci.

Dari pemantauan melalui CCTV dan pantauan anggota di lapangan, menurutnya, masih terdapat peningkatan arus lalin yang cukup merata dari arah Semarang dan Solo menuju ke arah Barat.

Sementara itu, Eddy mengatakan kepadatan kendaraan dari arah Selatan atau Bandung menuju arah Barat di antaranya di Gerbang Tol Cikatama, Gerbang Tol Kalihurip, Gerbang Tol Kalitama, serta Km 100 B Cipularang.

"Berdasarkan pemantauan melalui CCTV dan pantauan anggota di lapangan masih terdapat peningkatan arus lalin yang signifikan dari arah Bandung dan Cileunyi," tuturnya.

Selain itu, Eddy menyebut adanya diskon tarif tol pada 27-29 April 2023 juga membuat volume kendaraan tinggi selama arus balik sehingga perlu dilakukan rekayasa lalu lintas.

"Adanya pemberlakuan diskon tarif tol Semarang–Jakarta sebesar 20 persen pada tanggal 27 April 2023 pukul 06.00 WIB sampai dengan 29 April 2023 pukul 06.00 WIB yang berpotensi meningkatkan volume lalu lintas," ujarnya.

Diketahui sebelumnya, sejak awal arus balik polisi menerapkan rekayasa lalu lintas one way dari Km 414 Tol Kalikangkung sampai dengan Km 72 Tol Cikampek.

Skema itu diiringi dengan skema ganjil genap serta dilanjutkan dengan rekayasa contraflow atau lawan arus 2 lajur dari Km 72 Tol Cikampek sampai dengan Km 47 ruas Tol Jakarta Cikampek (Japek).

https://nasional.kompas.com/read/2023/04/26/22264141/one-way-di-tol-kalikangkung-menuju-cikampek-kembali-diperpanjang-hingga

Terkini Lainnya

Golkar Tak Khawatir Ridwan Kamil Kalah Start dari Anies di Pilkada Jakarta

Golkar Tak Khawatir Ridwan Kamil Kalah Start dari Anies di Pilkada Jakarta

Nasional
Hari Raya Idul Adha, Jokowi: Berkurban Ekspresi Rasa Syukur dan Ikhlas

Hari Raya Idul Adha, Jokowi: Berkurban Ekspresi Rasa Syukur dan Ikhlas

Nasional
Wapres Ma'ruf Serahkan Sapi Kurban Jokowi 1,3 Ton ke Masjid Istiqlal

Wapres Ma'ruf Serahkan Sapi Kurban Jokowi 1,3 Ton ke Masjid Istiqlal

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, JK, Sandiaga, Zulhas, dan AHY Hadir

Wapres Ma'ruf Amin Shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, JK, Sandiaga, Zulhas, dan AHY Hadir

Nasional
Momen Jokowi 'Ngevlog' Sambil Cicipi Mi Pedas di Semarang

Momen Jokowi "Ngevlog" Sambil Cicipi Mi Pedas di Semarang

Nasional
Prabowo Subianto Akan Shalat Idul Adha di Hambalang

Prabowo Subianto Akan Shalat Idul Adha di Hambalang

Nasional
Jokowi Shalat Idul Adha di Semarang, Wapres Ma'ruf di Jakarta

Jokowi Shalat Idul Adha di Semarang, Wapres Ma'ruf di Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] TWK KPK Diduga untuk Gagalkan Penangkapan Harun Masiku | Yusril Bantah Copot Afriansyah Noor

[POPULER NASIONAL] TWK KPK Diduga untuk Gagalkan Penangkapan Harun Masiku | Yusril Bantah Copot Afriansyah Noor

Nasional
Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Nasional
Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Nasional
KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

Nasional
Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-'reshuffle' Kapan Pun

Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-"reshuffle" Kapan Pun

Nasional
Hadiri Lion Dance Exhibition, Zita Anjani Senang Barongsai Bertahan dan Lestari di Ibu Kota

Hadiri Lion Dance Exhibition, Zita Anjani Senang Barongsai Bertahan dan Lestari di Ibu Kota

Nasional
Timwas Haji DPR Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Jemaah Haji dan Perdamaian Palestina

Timwas Haji DPR Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Jemaah Haji dan Perdamaian Palestina

Nasional
5 Perbaikan Layanan Haji 2024 untuk Jemaah Indonesia: 'Fast Track' hingga Fasilitas buat Lansia

5 Perbaikan Layanan Haji 2024 untuk Jemaah Indonesia: "Fast Track" hingga Fasilitas buat Lansia

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke