Salin Artikel

Kunjungi Widodo AS dan Hendropriyono, Prabowo Kenang Masa-masa Jadi Prajurit TNI

Mulanya, Prabowo mengunjungi Widodo sebelum ke Hendropriyono.

Saat dikunjungi, Widodo mendoakan Prabowo agar selalu meraih kesuksesan.

"Tak dongakno awakmu," kata Widodo dalam siaran pers Partai Gerindra yang diterima Kompas.com, Selasa.

Kalimat itu kurang lebih memiliki makna bahwa Widodo terus mendoakan kesuksesan Prabowo.

Momen pertemuan keduanya merupakan bagian dari rangkaian silaturahmi Idul Fitri Prabowo tahun ini.

Kedatangan Prabowo pun disambut hangat oleh Widodo.

Hormat dan momen cium tangan Prabowo untuk seniornya tersebut disambut dengan pelukan sekaligus doa dari Laksamana TNI (Purn) Widodo AS.

"Panglima, mohon maaf lahir batin Pak," kata Prabowo.

Pertemuan ini pun diisi dengan canda gurau, makan, dan foto bersama.

Temui Hendropriyono

Setelah Widodo, Prabowo mengunjungi Hendropriyono di kediamannya pada hari yang sama.

Masih mengenakan batik cokelat, Prabowo disambut dengan hangat oleh Hendropriyono beserta keluarga sekitar pukul 13.00 WIB.

“Mohon maaf lahir batin,” ucap Prabowo dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa.

“Mohon maaf lahir batin,” balas Hendropriyono.

Kemudian, keduanya langsung masuk ke dalam rumah untuk berdiskusi ringan di ruang keluarga.

Disebutkan, keduanya berdiskusi diiringi gelak tawa seraya bernostalgia.

Keduanya saling mengingat masa-masa ketika masih aktif sebagai prajurit TNI.

AM Hendropriyono pernah bertugas bersama Prabowo di pasukan elite, Komando Pasukan Khusus (Kopassus).

Dikutip Kompas.id, Hendropriyono menyampaikan, kedatangan Prabowo membuatnya merasa bangga dan senang karena dikunjungi yuniornya.

Ia mengingat Prabowo sebagai yunior yang selalu menghargai dan tidak pernah menyakiti senior.

”Dia ada di mana saja selalu memberi warna pada lingkungannya. Saya dan teman-teman senior berdoa supaya selalu sukses dalam pengabdiannya kepada negara dan bangsa Indonesia karena Pak Prabowo orang yang penuh inisiatif dan punya pemikiran yang out of the box,” ujar Jenderal Hendropriyono.

https://nasional.kompas.com/read/2023/04/26/09521491/kunjungi-widodo-as-dan-hendropriyono-prabowo-kenang-masa-masa-jadi-prajurit

Terkini Lainnya

Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Nasional
Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Nasional
Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke