Salin Artikel

Mayoritas Simpatisannya Dukung Anies jadi Capres, PKS Tetap Fokus Populerkan Salim Segaf Al Jufri

Namun, Fathul mengatakan, PKS hingga kini masih fokus mengenalkan sosok Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri ke masyarakat dalam menghadapi Pemilihan Umum 2024 mendatang.

"Semua putra-putri terbaik bangsa juga memiliki peluang. Tapi saat ini PKS masih fokus melakukan sosialisasi Dr Salim sebagai pelaksanaan hasil keputusan Majelis Syuro PKS," kata Fathul kepada Kompas.com, Rabu (27/4/2022).

Hal ini disampaikan Fathul merespons hasil survei Charta Politika yang menunjukkan 63,8 persen simpatisan PKS mendukung Anies untuk maju sebagai calon presiden.

"Tiap survei, pendapat pakar, serta aspirasi konstituen dan seluruh masyarakat tentu selalu kami perhatikan dengan baik," ujar Fathul.

Di samping itu, ia juga menekankan bahwa PKS sejak awal mendorong perubahan ambang batas pencalonan presiden agar masyarakat mendapat alternatif yang lebih luas untuk dipilih sebagai presiden dan wakil presiden.

Menurut Fathul, dengan ambang batas pencalonan presiden yang berlaku saat ini, sebagian besar partai politik membutuhkan koalisi sehingga siapa sosok yang akan diusung akan tergantung hasil kesepakatan antarpartai politik.

"Jadi segala sekam konfigurasi politik masih terbuka," kata dia.

Hasil survei lembaga Charta Politika terkini menunjukkan bahwa Anies mendapatkan dukungan dari simpatisan enam partai politik untuk maju dalam Pilpres 2024.

Survei Charta Politika menunjukkan, Anies mendapatkan dukungan terbanyak dari simpatisan PKS sebesar 63,8 persen.

"(Dukungan untuk Anies) 24,1 persen Partai Golkar, Partai Nasdem 33,9 persen, PKS 63,8 persen, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 24 persen, Partai Amanat Nasional (PAN) 38,9 persen, dan Demokrat 30,6 persen," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya dalam keterangannya, Senin (25/4/2022).

https://nasional.kompas.com/read/2022/04/27/15040841/mayoritas-simpatisannya-dukung-anies-jadi-capres-pks-tetap-fokus-populerkan

Terkini Lainnya

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke