Salin Artikel

Risma Isolasi Mandiri akibat Positif Covid-19 Sepulang dari Arab Saudi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini (Risma) saat ini dilaporkan menjalani isolasi mandiri (isoman) setelah dilaporkan positif Covid-19 usai melakukan perjalanan dinas luar negeri ke Riyadh, Arab Saudi, akhir Maret lalu.

"Perkembangannya semakin baik, beliau tidak mengalami hal-hal yang mengkhawatirkan. Komunikasi dengan kami lancar, arahan-arahan beliau dapat kita terima dan beliau memang isoman di rumah. Mohon doanya," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Sosial Harry Hikmat, di Jakarta, Selasa (5/4/2022).

Harry pun meminta agar hadirin di acara tersebut mendoakan kesembuhan Risma.

"Sebelum weekend sepulang dari Riyadh, beliau saat ini sedang isolasi mandiri, baru mulai tanggal 2 April yang lalu. Mohon doanya sekiranya Ibu Menteri Tri Rismaharini untuk segera pulih kembali, sehat walafiat, dan bergabung dengan kita dalam bekerja dan melanjutkan perjuangan untuk memajukan upaya penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak-hak disabilitas," ujar Harry.

Kondisi Risma yang positif Covid-19 terungkap setelah dia tidak menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Upaya Penghormatan, Perlindungan, dan Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas yang diselenggarakan hari ini.

Kunjungan Risma ke Riyadh, Arab Saudi, pada akhir Maret lalu adalah untuk menghadiri acara Kongres Kewirausahaan Global (GEC). Di sela-sela kegiatan itu, Risma sempat menemui puluhan perwakilan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Saudi.

Beberapa PMI tersebut rencananya dipulangkan ke Indonesia.

"Di sanakan ngurus PMI juga yang akan dipulangkan. Tapi dari delegasi, tiga orang yang terkena Covid-19, sisanya negatif," ujar Harry.

Harry memastikan bahwa saat ini kondisi Risma tidak menunjukkan gejala yang parah. Komunikasi antara Risma dan jajaran Kemensos tetap bisa berjalan lancar.

(Penulis : Mutia Fauzia | Editor : Egidius Patnistik)

https://nasional.kompas.com/read/2022/04/05/17094831/risma-isolasi-mandiri-akibat-positif-covid-19-sepulang-dari-arab-saudi

Terkini Lainnya

Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke