Salin Artikel

HPN 2022, Ketua KPK: Pers Berperan Cerdaskan Kehidupan Bangsa

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menilai, insan pers memiliki andil besar dalam mengurai berbagai permasalahan aktual yang relevan dengan kepentingan publik.

Menurutnya, pers juga memiliki peran besar dalam menginformasikan kondisi terkini saat dunia masih berkutat dengan pandemi.

"Tak hanya berkontribusi dalam upaya pemulihan ekonomi, wartawan atau masyarakat pers juga juga mengambil peran dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa," ujar Firli, dalam siaran pers, Rabu (9/2/2022).

Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2022, Firli menyampaikan apresiasinya kepada para jurnalis dan media yang tak mengenal batas pada pelaksanaan tugas pers.

Mantan Kapolda Sumatera Selatan ini menilai, insan pers bukan hanya bekerja menyampaikan sebuah informasi, namun juga untuk berperan bagi kemajuan bangsa dan negara.

"Karena rekan-rekan telah memberikan andil besar dalam perjalanan kebangsaan kita. Tidak hanya berperan dalam distribusi informasi, tetapi rekan-rekan semua telah mengambil peran dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa sebagaimana yang dimandatkan Undang-Undang Dasar 1945," tegas Firli.

Ketua KPK ini juga mengingatkan adanya empat peran yang dapat dilakukan seluruh anak bangsa yang meliputi mewujudkan tujuan negara, dan menjamin keselamatan masyarakat.

Kemudian, mengedepankan dan menjunjung tinggi hak asasi manusia, serta menjamin keberlangsungan program pembangunan nasional.

Empat peran itu, ujar Firli, hanya dapat terlaksana jika bangsa Indonesia terbebas dari tindak pidana korupsi.

"Tujuan negara tersebut bisa gagal bila korupsi terjadi di mana-mana. Baik di pemerintah pusat, kementerian/lembaga, pemerintah daerah, provinsi, kabupaten dan kota, kalau terjadi korupsi tujuan negara sulit diwujudkan," Papar Firli.

"Selamat Hari Pers Nasional, mari terus kawal pemberantasan korupsi dan mencerdaskan bangsa melalui kerja jurnalistik dan media," tutur dia.

Adapun tema HPN 2022 adalah ”Akselerasi Perekonomian Daerah untuk Memacu Pemulihan Ekonomi Nasional Pascapandemi Covid-19”.

Seminar Nasional secara hybrid menghadirkan Menko Perekonomian, Menteri Keuangan, Menteri Dalam Negeri serta Menteri PPN/Bappenas sebagai pembicara telah digelar pada Selasa (8/2/2022).

Seminar serta puncak peringatan HPN pada 9 Februari 2022 digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara yang juga akan dihadiri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

https://nasional.kompas.com/read/2022/02/09/08214231/hpn-2022-ketua-kpk-pers-berperan-cerdaskan-kehidupan-bangsa

Terkini Lainnya

Ada Gugatan Perdata dan Pidana, KPK Mengaku Harus Benar-benar Kaji Perkara Eddy Hiariej

Ada Gugatan Perdata dan Pidana, KPK Mengaku Harus Benar-benar Kaji Perkara Eddy Hiariej

Nasional
Jokowi Resmikan Modeling Budi Daya Ikan Nila Salin di Karawang

Jokowi Resmikan Modeling Budi Daya Ikan Nila Salin di Karawang

Nasional
Jokowi Naik Heli ke Karawang, Resmikan Tambak Ikan Nila dan Cek Harga Pangan

Jokowi Naik Heli ke Karawang, Resmikan Tambak Ikan Nila dan Cek Harga Pangan

Nasional
Sidang SYL, KPK Hadirkan Direktur Pembenihan Perkebunan Jadi Saksi

Sidang SYL, KPK Hadirkan Direktur Pembenihan Perkebunan Jadi Saksi

Nasional
Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Nasional
Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Nasional
Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Nasional
Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Nasional
Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Nasional
Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Nasional
Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Nasional
Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Nasional
Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Nasional
Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Nasional
Gibran Lebih Punya 'Bargaining' Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Gibran Lebih Punya "Bargaining" Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke