Salin Artikel

Jokowi Harap 10 Bendungan Segera Diresmikan dalam Waktu Dekat

Sepuluh bendungan ini merupakan bagian dari 17 bendungan yang diselesaikan pembangunannya sepanjang 2021.

"Sepuluh bendungan diharapkan segera diresmikan dalam waktu dekat," ujar Jokowi dalam unggahan di akun Instagram resminya @jokowi, Rabu (8/9/2021).

Bendungan-bendungan itu adalah Bendungan Paselloreng dan Bendungan Karalloe di Sulawesi Selatan, Bendungan Ladongi di Sulawesi Tenggara, Bendungan Bintang Bano di NTB.

Kemudian, Bendungan Ciawi dan Bendungan Sukamahi di Jawa Barat, Bendungan Tugu dan Bendungan Gongseng di Jawa Timur, Bendungan Pidekso di Jawa Tengah serta Bendungan Margatiga di Lampung.

Menurut Jokowi, semua bendungan ini akan menjadi sumber air jaringan irigasi yang dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat.

Jokowi berharap, manfaat itu khususnya oleh para petani untuk meningkatkan produktivitas pertanian.

"Selain itu bendungan ini akan menjadi pemasok air bersih, sumber tenaga listrik dan pengendali banjir," tutur Jokowi.

Jokowi melanjutkan, selama sepekan terakhir ada tiga bendungan yang dia resmikan saat kunjungan kerja ke daerah-daerah.

Ketiganya yakni Bendungan Kuningan di Jawa Barat, Bendungan Way Sekampung di Lampung dan Bendungan Bendo di Jawa Timur.

"Ada 17 bendungan yang telah dan akan diselesaikan pemerintah sepanjang 2021," ucap Jokowi.

"Yang sudah diresmikan tahun ini, selain yang saya sebutkan tadi, adalah Bendungan Tukul di Pacitan, Jawa Timur, Bendungan Tapin di Kalimantan Selatan, Bendungan Napun Gete di NTT dan Bendungan Sindangheula di Banten," kata Presiden.

https://nasional.kompas.com/read/2021/09/08/09410141/jokowi-harap-10-bendungan-segera-diresmikan-dalam-waktu-dekat

Terkini Lainnya

Termohon Salah Baca Jawaban Perkara, Hakim MK: Kemarin Kalah Badminton Ada Pengaruhnya

Termohon Salah Baca Jawaban Perkara, Hakim MK: Kemarin Kalah Badminton Ada Pengaruhnya

Nasional
Suhu Udara Panas, BMKG: Indonesia Tak Terdampak 'Heatwave'

Suhu Udara Panas, BMKG: Indonesia Tak Terdampak "Heatwave"

Nasional
Jumlah Dokter Spesialis Indonesia Kecil Dibanding Negara ASEAN, Jokowi: Masuk 3 Besar Tapi dari Bawah

Jumlah Dokter Spesialis Indonesia Kecil Dibanding Negara ASEAN, Jokowi: Masuk 3 Besar Tapi dari Bawah

Nasional
Jokowi Sebut Minimnya Dokter Spesialis Kerap Jadi Keluhan Warga

Jokowi Sebut Minimnya Dokter Spesialis Kerap Jadi Keluhan Warga

Nasional
Bappenas Integrasikan Rencana Pemerintah dengan Program Kerja Prabowo

Bappenas Integrasikan Rencana Pemerintah dengan Program Kerja Prabowo

Nasional
BMKG Sebut Udara Terasa Lebih Gerah karena Peralihan Musim

BMKG Sebut Udara Terasa Lebih Gerah karena Peralihan Musim

Nasional
Disebut Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer, Bea Cukai Berikan Tanggapan

Disebut Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer, Bea Cukai Berikan Tanggapan

Nasional
Profil Eko Patrio yang Disebut Calon Menteri, Karier Moncer di Politik dan Bisnis Dunia Hiburan

Profil Eko Patrio yang Disebut Calon Menteri, Karier Moncer di Politik dan Bisnis Dunia Hiburan

Nasional
PDI-P Bukan Koalisi, Gibran Dinilai Tak Tepat Konsultasi soal Kabinet ke Megawati

PDI-P Bukan Koalisi, Gibran Dinilai Tak Tepat Konsultasi soal Kabinet ke Megawati

Nasional
Jokowi Resmikan Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Jokowi Resmikan Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Nasional
Bawaslu Papua Tengah Telat Masuk Sidang dan Tak Dapat Kursi, Hakim MK: Kalau Kurang, Bisa Dipangku

Bawaslu Papua Tengah Telat Masuk Sidang dan Tak Dapat Kursi, Hakim MK: Kalau Kurang, Bisa Dipangku

Nasional
Sengketa Pileg di Papua Tengah, MK Soroti KPU Tak Bawa Bukti Hasil Noken

Sengketa Pileg di Papua Tengah, MK Soroti KPU Tak Bawa Bukti Hasil Noken

Nasional
Dilema Prabowo Membawa Orang 'Toxic'

Dilema Prabowo Membawa Orang "Toxic"

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi soal Kabinet ke Megawati, Pengamat: Harus Koordinasi dengan Prabowo

Gibran Ingin Konsultasi soal Kabinet ke Megawati, Pengamat: Harus Koordinasi dengan Prabowo

Nasional
Soal Kabinet Prabowo-Gibran, Pengamat Ingatkan Bukan Sekadar Bagi-bagi Kekuasaan

Soal Kabinet Prabowo-Gibran, Pengamat Ingatkan Bukan Sekadar Bagi-bagi Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke