Salin Artikel

Pemerintah Diminta Tingkatkan Kualitas Informasi di SMS soal Covid-19

Pesan singkat itu dikirimkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai pemegang kendali Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Christina menyatakan, upaya keterbukaan informasi pemerintah itu perlu diapresiasi, tetapi masih perlu perbaikan.

"Beberapa hari terakhir masyarakat sudah mulai menerima pesan rutin melalui ponsel yang tentunya salah satu bentuk komunikasi yang baik, meski harus terus ditingkatkan agar masyarakat mendapatkan informasi yang tepat, benar, dan sesuai fakta," kata Christina, Rabu (18/3/2020).

Selain itu, ia meminta pemerintah menambah laboratorium untuk melakukan uji spesimen virus corona.

Christina menilai ketersediaan laboratorium Balitbang Kemenkes dan 12 jejaring laboratorium pemeriksa belum cukup memadai.

Dia khawatir penanganan dan pencegahan virus corona tidak maksimal karena pemerintah terlambat mengetahui pasien terinfeksi.

"Masih perlu untuk ditambah, terutama di daerah-daerah, karena wabah ini bukan tidak mungkin juga akan menyebar ke daerah-daerah lain. Pemerintah harus memastikan hasil pengetesan bisa diketahui dalam waktu singkat," ujar dia.

"Waktu tiga hari untuk mengetahui hasil tes menjadi terlalu lama di tengah ketidakpastian, karena sesorang dapat terus menyebarkan virus ditengah ketidaktahuannya. Ini sangat berbahaya," lanjut dia.

Christina pun berharap masyarakat saat ini meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran diri agar penyebaran virus corona tidak meluas.

Imbauan pemerintah agar menghindari kerumunan massa dan berkegiatan di rumah harus dipatuhi.

"Masyarakat perlu bekerja sama dengan pemerintah agar wabah ini tidak makin meluas. Menjadi fokus pemerintah untuk mengatasi penanganan warga terdampak. Sebaliknya masyarakat perlu secara aktif berperan dalam pencegahannya," tuturnya.

Anggota Komisi I DPR Fraksi PKS, Sukamta, juga menyoroti soal transparansi data mengenai penanganan virus corona dari pemerintah.

Ia mengakui bahwa pemerintah terkesan menutup-nutupi informasi demi menjaga situasi tetap kondusif.

Namun, menurutnya, sikap ketidakterbukaan pemerintah itu akhirnya menyulitkan masyarakat.

"Memang Pemerintah mungkin maunya menjaga situasi agar kondusif. Tapi dengan tidak transparan justru membuat masyarakat kepo dan tidak tenang," ujar Sukamta, Rabu (18/3/2020).

Hingga Selasa (17/3/2020), pemerintah mengonfirmasi jumlah pasien Covid-19 menjadi 172. Jumlah itu bertambah orang dari pengumuman terakhir pada Senin (16/3/2020) sore.

Selanjutnya, berdasarkan data pemerintah, kasus pasien Covid-19 meninggal dunia yaitu tujuh orang dan sembuh sembilan orang.

https://nasional.kompas.com/read/2020/03/18/13194641/pemerintah-diminta-tingkatkan-kualitas-informasi-di-sms-soal-covid-19

Terkini Lainnya

Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Nasional
Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Nasional
Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Nasional
Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Nasional
Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Nasional
Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Nasional
Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Nasional
Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Nasional
Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Nasional
Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Nasional
Gibran Lebih Punya 'Bargaining' Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Gibran Lebih Punya "Bargaining" Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Nasional
Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Nasional
'Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran'

"Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran"

Nasional
Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke