Salin Artikel

Soal Posisi Amien Rais di PAN, Yandri: Tak Tergantikan

Hal itu disampaikan Yandri ketika ditanya posisi apa yang akan dijabat oleh Amien Rais di kepengurusan PAN periode 2020-2025.

Yandri mengatakan, Amien Rais adalah tokoh sentral PAN dan salah satu pendiri partai. Amien, kata dia, pasti akan menduduki jabatan strategis.

"Kalau pak Amien itu bagi partai dia posisinya enggak tergantikan. Dia tokoh sentral kan, pendiri, jadi dia tetap yang tertinggi kalau di partai, pak Amien. Siapa mau gantikan Pak Amien?" kata Yandri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/2/2020).

Kendati demikian, Yandri enggan menyampaikan posisi apa yang akan dijabat Amien Rais di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN.

Ia mengatakan, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan selaku formatur tunggal pasti sudah menentukan struktur kepengurusan partai.

"Tanya ke Bang Zul (Zulkifli Hasan) saja deh bagaimana kalau posisi formalnya, tetapi kalau posisi di PAN ya pak Amien tetap yang tertinggi," ujar dia. 

Lebih lanjut, Yandri mengatakan, Zulkifli dibantu tim 9 sudah menginventarisasi nama-nama yang layak masuk dalam kepengurusan DPP PAN.

Zulkifli, kata dia, akan menyerahkan nama-nama kepengurusan DPP dan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga AD/ART kepada Kementrian Hukum dan HAM pada Minggu ini

"Kalau saya dengar infonya begitu, mudah-mudahan Minggu ini, tetapi kita lihat perkembangan dulu, apakah memang semua unsur ataupun kebutuhan kepengurusan yang diinginkan oleh ketua umum untuk mempercepat laju konsolidasi," ucap dia. 

Zulkifli Hasan terpilih menjadi Ketua Umum Partai Amanat Nasional periode 2020-2025 berdasarkan pemilihan dalam Kongres V PAN pada Selasa (11/2/2020).

Dalam pemungutan suara saat kongres yang berlangsung di Kendari, Sulawesi Tenggara, Zulkifli Hasan memenangi kompetisi melawan dua pesaingnya, yaitu Mulfachri Harahap dan Dradjad Wibowo.

Zulkifli mendapatkan 331 suara, sedangkan, Mulfachri mendapatkan 225 suara, dan Dradjad Wibowo memperoleh 6 suara. Sementara itu, terdapat 3 suara tidak sah.


https://nasional.kompas.com/read/2020/02/25/19383241/soal-posisi-amien-rais-di-pan-yandri-tak-tergantikan

Terkini Lainnya

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Nasional
Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Nasional
[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

Nasional
Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke