Salin Artikel

Bukan Pidato Politik, Ini yang Akan Disampaikan SBY Nanti Malam

Pidato ini disampaikan berbarengan dengan ulang tahun ke-18 Partai Demokrat dan ulang tahun ke-70 SBY.

"Jadi hari ini lebih pada kontemplasi dulu pemunculan beliau perdana setelah delapan bulan off," kata Hinca di kantor DPP Demokrat, Senin (9/9/2019).

Hinca mengatakan, setelah delapan bulan tak muncul di depan publik dan empat bulan menemani Ani Yudhoyono yang kala itu sakit, SBY akan menyampaikan kontemplasinya.

Isi kontemplasi SBY tentang bagaimana bernegara.

SBY juga akan menyampaikan kontemplasi tentang apa yang terjadi dengan dirinya dan keluarga.

"Dengan demikian keluar apa yang ingin beliau sampaikan secara soft dan hal-hal yang penting bagi kami semua lima tahun ke depan," ujar Hinca.

Menurut Hinca, karena SBY bakal menyampaikan pidato kontemplasi, pimpinan Demokrat itu tidak akan membahas politik.

"Saya kira masyarakat sudah menunggu, teman-teman menunggu dan sekarang beliau bisa tampil lagi," katanya.

Demokrat sengaja tak mengundang pimpinan partai lain karena pidato SBY nanti malam merupakan acara internal yang digelar masih dalam suasana duka.

Selain pidato politik, sepanjang hari ini akan penuh dengan acara keluarga SBY dan Demokrat.

Akan digelar acara inagurasi pelepasan anggota Fraksi Partai Demokrat se-Indonesia pada pukul 09.00-14.00 WIB di kantor DPP Partai Demokrat, Wisma Proklamasi 41, Jakarta Pusat.

Selanjutnya akan dilaksanakan acara tahlilan 100 hari untuk mengenang almarhum istri SBY, Ani Yudhoyono, pada pukul 17.00 -18.00 WIB di Pendopo Puri Cikeas Gunung Putri, Jawa Barat.

Pukul 19.30-20.00 WIB, SBY akan berpidato di tempat yang sama.

Seusai pidato dilanjutkan acara pemotongan tumpeng merayakan HUT ke-18 Partai Demokrat dan HUT ke-70 SBY.

https://nasional.kompas.com/read/2019/09/09/12000441/bukan-pidato-politik-ini-yang-akan-disampaikan-sby-nanti-malam

Terkini Lainnya

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Nasional
Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Nasional
Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Nasional
Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

Nasional
Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

Nasional
Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Nasional
Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Nasional
Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Nasional
Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Nasional
Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Nasional
Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Nasional
Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Nasional
UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

Nasional
Jemaah Haji Tak Punya 'Smart Card' Terancam Deportasi dan Denda

Jemaah Haji Tak Punya "Smart Card" Terancam Deportasi dan Denda

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke