Salin Artikel

Di Hadapan Milenial, Sandiaga Uno Ceritakan Persahabatannya dengan Erick Thohir

Erick sebelumnya sempat mengisi sesi bertema "Peluang Kerja di Industri Olahraga dan Kreatif" dalam acara tersebut. Setelah sesi Erick usai, Sandiaga mengisi sesi selanjutnya bertema "Visi Kepemimpinan Milenial untuk Menyiapkan Masa Depan Bangsa".

"Saya lihat sebelumnya ada Mas Erick. Saya ingin cerita sebelumnya tentang pershabatan, salah satu disrupsi yang harus kita lakukan adalah bagaimana kita memastikan persahabatan kita abadi," kata Sandiaga.

Ia menegaskan, persahabatan adalah aset yang tak ternilai dan harus dijaga dalam kondisi apapun. Ia pun mulai menceritakan persahabatannya dengan Erick sejak kecil.

Pada saat itu, Sandiaga sering menghabiskan waktu bersama Erick bermain basket. Aktivitas itu terus berlanjut hingga keduanya memasuki jenjang pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA).

"Kita pernah ketemu lagi bertanding, ketemu juga di (zaman) kuliah, bahkan bangun usaha sama-sama," katanya.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu juga menceritakan momen saat dirinya mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) ketika krisis ekonomi di Asia terjadi pada tahun 1997.

Ia menuturkan, salah satu orang yang membantunya untuk bangkit dari keterpurukan adalah Erick sendiri.

"Salah satu orang yang saya temui kawan saya, Pak Erick. Waktu itu dia sudah duluan jadi pengusaha, karena ayahnya juga pengusaha. Saya bersama rekan-rekan, ada beberapa kolaborasi bersama Mas Erick," papar Sandiaga.

Dengan dukungan Erick, Sandiaga mampu membangun bisnisnya berkembang pesat dan mampu membuka lapangan pekerjaan bagi puluhan ribu warga Indonesia.

"Kalian bisa lebih sukses dari saya, kuncinya itu jaga silaturahim. Kalau orang bilang itu 1000 temen kurang, 1 musuh kebanyakan. Kalau zaman now 1000 followers kurang, 1 hater kebanyakan, so create friends, make friends," katanya.

"Saya sama Mas Erick kita berteman dari kecil, Pada saat sekarang kita mungkin di tempat berbeda, dengan tugas yang berbeda. Tapi satu hal yang tidak bisa kita pungkiri, pertemanan kita abadi," lanjut Sandiaga disambut tepuk tangan peserta.

https://nasional.kompas.com/read/2018/10/28/20232041/di-hadapan-milenial-sandiaga-uno-ceritakan-persahabatannya-dengan-erick

Terkini Lainnya

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Bukan Politik Akomodatif

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Bukan Politik Akomodatif

Nasional
Pakar Ungkap 'Gerilya' Wacana Tambah Kementerian Cukup Gencar

Pakar Ungkap "Gerilya" Wacana Tambah Kementerian Cukup Gencar

Nasional
Daftar Kepala BIN dari Masa ke Masa, Zulkifli Lubis hingga Budi Gunawan

Daftar Kepala BIN dari Masa ke Masa, Zulkifli Lubis hingga Budi Gunawan

Nasional
Gelar Halalbihalal, MUI Gaungkan Pesan Kemanusiaan untuk Korban Genosida di Gaza

Gelar Halalbihalal, MUI Gaungkan Pesan Kemanusiaan untuk Korban Genosida di Gaza

Nasional
Perjalanan BIN 6 Kali Berganti Nama, dari Brani hingga Bakin

Perjalanan BIN 6 Kali Berganti Nama, dari Brani hingga Bakin

Nasional
'Prabowo Banyak Dikritik jika Tambah Kementerian, Baiknya Jaga Kebatinan Rakyat yang Sedang Sulit'

"Prabowo Banyak Dikritik jika Tambah Kementerian, Baiknya Jaga Kebatinan Rakyat yang Sedang Sulit"

Nasional
Pengamat Nilai Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres Jadi Motivasi Kandidat Pilkada Berbuat Curang

Pengamat Nilai Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres Jadi Motivasi Kandidat Pilkada Berbuat Curang

Nasional
PPP Papua Tengah Klaim Pegang Bukti Kehilangan 190.000 Suara pada Pileg 2024

PPP Papua Tengah Klaim Pegang Bukti Kehilangan 190.000 Suara pada Pileg 2024

Nasional
Koarmada II Kerahkan 9 Kapal Perang untuk Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Termasuk KRI Alugoro

Koarmada II Kerahkan 9 Kapal Perang untuk Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Termasuk KRI Alugoro

Nasional
Kandidat Versus Kotak Kosong pada Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Kandidat Versus Kotak Kosong pada Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Nasional
Rencana Prabowo Bentuk 41 Kementerian Dinilai Pemborosan Uang Negara

Rencana Prabowo Bentuk 41 Kementerian Dinilai Pemborosan Uang Negara

Nasional
Di MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10, Puan Suarakan Urgensi Gencatan Senjata di Gaza

Di MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10, Puan Suarakan Urgensi Gencatan Senjata di Gaza

Nasional
KPK Sebut Kasus Gus Muhdlor Lambat Karena OTT Tidak Sempurna

KPK Sebut Kasus Gus Muhdlor Lambat Karena OTT Tidak Sempurna

Nasional
TNI AL Ketambahan 2 Kapal Patroli Cepat, KRI Butana-878 dan KRI Selar-879

TNI AL Ketambahan 2 Kapal Patroli Cepat, KRI Butana-878 dan KRI Selar-879

Nasional
Sejarah BIN yang Hari Ini Genap Berusia 78 Tahun

Sejarah BIN yang Hari Ini Genap Berusia 78 Tahun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke