Salin Artikel

Hadir di Rakornas, PAN dan PKS Diminta Berkoalisi Dukung Prabowo

Bahkan, kata Zulkifli, Prabowo sempat meminta agar PAN dan PKS berkoalisi dengan Partai Gerindra.

Jika dukungan itu dapat dipastikan, Zulkifli menilai bahwa Prabowo akan maju sebagai calon presiden (capres).

"Pak Prabowo bilang syaratnya ada teman yang mendukung. Karena mungkin Pak Prabowo tahu kalau Gerindra sendiri enggak cukup, harus koalisi," kata Zulkifli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (11/4/2018), saat menirukan ucapan Prabowo.

"'Teman-teman (koalisi) juga bisa bersama kita, mendukung kita, PAN dan PKS'," demikian ucapan Prabowo, yang dituturkan Zulkifli.

Namun, Zulkifli mengatakan bahwa partainya belum memutuskan untuk merapat ke kubu Presiden Joko Widodo atau Prabowo. Menurut Zulkifli mengatakan keputusan untuk merapat ke salah satu kubu akan dibahas dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN yang mendatang.

"Ya belum (diputuskan). Nanti Rakernas," kata Zulkifli.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Gerindra Nizar Zahro menyatakan, Prabowo Subianto telah menyatakan kesiapannya sebagai capres pada Pemilu 2019 jika diberi mandat.

Menurut Nizar, hal itu merupakan bantahan langsung dari Prabowo terhadap pihak yang meragukan keseriusannya untuk maju sebagai capres.

"Intinya di Rakornas (Rapat Koordinasi Nasional) pertama 2018 ini, Pak Prabowo memberikan pidato. Ada tiga hal, pertama beliau optimis, tidak pesimis. Beliau tidak galau," kata Nizar.

"Dan bilamana dimandatkan oleh Partai Gerindra dan didukung oleh partai koalisi PKS dan PAN, beliau siap maju menjadi calon presiden," ujar dia.

https://nasional.kompas.com/read/2018/04/11/19043691/hadir-di-rakornas-pan-dan-pks-diminta-berkoalisi-dukung-prabowo

Terkini Lainnya

Jokowi yang Dianggap Tembok Besar Penghalang PDI-P dan Gerindra

Jokowi yang Dianggap Tembok Besar Penghalang PDI-P dan Gerindra

Nasional
Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo', Politikus PDI-P: Biasanya Dikucilkan

Sebut Jokowi Kader "Mbalelo", Politikus PDI-P: Biasanya Dikucilkan

Nasional
[POPULER NASIONAL] PDI-P Harap Putusan PTUN Buat Prabowo-Gibran Tak Bisa Dilantik | Menteri 'Triumvirat' Prabowo Diprediksi Bukan dari Parpol

[POPULER NASIONAL] PDI-P Harap Putusan PTUN Buat Prabowo-Gibran Tak Bisa Dilantik | Menteri "Triumvirat" Prabowo Diprediksi Bukan dari Parpol

Nasional
Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Nasional
PKS Janji Fokus jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

PKS Janji Fokus jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

Nasional
Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Nasional
PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

Nasional
ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

Nasional
Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasional
PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

Nasional
Demokrat Tak Ingin Ada 'Musuh dalam Selimut' di Periode Prabowo-Gibran

Demokrat Tak Ingin Ada "Musuh dalam Selimut" di Periode Prabowo-Gibran

Nasional
Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Nasional
Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Nasional
Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke