Salin Artikel

Gagalkan Penyelundupan Sabu dan Telur Penyu, 21 Prajurit Koarmabar Terima Penghargaan

Sebanyak 21 personel tersebut adalah awak pada KRI Sigurot-846 dan Pelabuan TNI AL Simeulue.

Diketahui, Sigurot-846 adalah KRI yang berhasil menggagalkan penyelundupan 1,03 ton sabu melalui kapal berbendera Taiwan MV Sunrise Glory di perairan Selat Phillip, beberapa waktu lalu.

Adapun, prajurit Lanal Simeulue berhasil menggagalkan pencurian sebanyak 1.200 butir telur penyu di Aceh, beberapa waktu lalu. Para prajurit juga telah menerima penghargaan Zoo Liberec fan CCBC dari pemerintah Republik Ceko.

"Prestasi demi prestasi dapat tercapai berkat adanya profesionalisme, rasa tanggung jawab yang tinggi, kerjasama yang solid serta keikhlasan mulai dari Mako Koarmabar, unsur KRI dan pangkalan TNI AL. Saya bangga Koarmabar menunjukkan kinerja yang baik dan memberikan citra positif di tingkat nasional dan internasional," ujar Aan dalam pidatonya sebagaimana dikutip dari siaran pers resmi.

Bentuk penghargaan yang diberikan Aan kepada 21 personelnya, yakni pemberian kesempatan untuk sekolah serta pendidikan mendahului rekan seangkatannya.

Khusus untuk beberapa anggota tertentu yang paling berkontribusi dalam tugas-tugasnya, TNI AL memberikan Kenaikan Pangkat Luar Biasa.

Dalam pidato itu pula, Aan mohon pamit kepada seluruh jajaran Koarmabar. Pasalnya, sesuai keputusan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, ia dipercaya mengemban jabatan baru sebagai Asisten Operasi KSAL dan jabatan Pangarmabar bakal diserahkan kepada Laksamana Muda TNI Yudo Margono.

Prosesi serah terima jabatan pun akan dilaksanakan Kamis, 15 Maret 2018 mendatang di Satuan Koarmabar, Jalan Gunung Sahari, Jakarta Pusat.

"Atas nama pribadi, saya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada segenap personel jajaran Koarmabar yang telah bekerja keras dan ikhlas dalam mendukung tugas saya selama menjabat Pangarmabar," ujar Aan.

https://nasional.kompas.com/read/2018/03/13/08430551/gagalkan-penyelundupan-sabu-dan-telur-penyu-21-prajurit-koarmabar-terima

Terkini Lainnya

Hakim MK Pertanyakan KTA Kuasa Hukum Demokrat yang Kedaluwarsa

Hakim MK Pertanyakan KTA Kuasa Hukum Demokrat yang Kedaluwarsa

Nasional
Di Hadapan Wapres, Ketum MUI: Kalau Masih Ada Korupsi, Kesejahteraan Rakyat 'Nyantol'

Di Hadapan Wapres, Ketum MUI: Kalau Masih Ada Korupsi, Kesejahteraan Rakyat "Nyantol"

Nasional
Polri Tangkap 5 Tersangka Penipuan Berkedok Email Palsu, 2 di Antaranya WN Nigeria

Polri Tangkap 5 Tersangka Penipuan Berkedok Email Palsu, 2 di Antaranya WN Nigeria

Nasional
Terobosan Menteri Trenggono Bangun Proyek Budi Daya Ikan Nila Salin Senilai Rp 76 Miliar

Terobosan Menteri Trenggono Bangun Proyek Budi Daya Ikan Nila Salin Senilai Rp 76 Miliar

Nasional
Terdakwa Korupsi Tol MBZ Pakai Perusahaan Pribadi untuk Garap Proyek dan Tagih Pembayaran

Terdakwa Korupsi Tol MBZ Pakai Perusahaan Pribadi untuk Garap Proyek dan Tagih Pembayaran

Nasional
Rayakan Ulang Tahun Ke 55, Anies Gelar 'Open House'

Rayakan Ulang Tahun Ke 55, Anies Gelar "Open House"

Nasional
KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak

KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak

Nasional
Jokowi: Alat Komunikasi Kita Didominasi Impor, Sebabkan Defisit Perdagangan Rp 30 Triliun

Jokowi: Alat Komunikasi Kita Didominasi Impor, Sebabkan Defisit Perdagangan Rp 30 Triliun

Nasional
Wapres Ma’ruf Amin Minta Penyaluran Dana CSR Desa Diperhatikan agar Tepat Sasaran

Wapres Ma’ruf Amin Minta Penyaluran Dana CSR Desa Diperhatikan agar Tepat Sasaran

Nasional
Hakim MK Tegur KPU karena Renvoi Tak Tertib dalam Sengketa Pileg

Hakim MK Tegur KPU karena Renvoi Tak Tertib dalam Sengketa Pileg

Nasional
Soal Silaturahmi Kebangsaan dengan Presiden dan Wapres Terdahulu, Bamsoet: Tinggal Tunggu Jawaban

Soal Silaturahmi Kebangsaan dengan Presiden dan Wapres Terdahulu, Bamsoet: Tinggal Tunggu Jawaban

Nasional
Hormati Ganjar, Waketum Gerindra: Sikap Oposisi Bukan Pilihan yang Salah

Hormati Ganjar, Waketum Gerindra: Sikap Oposisi Bukan Pilihan yang Salah

Nasional
Ganjar Pilih di Luar Pemerintahan, Bamsoet: Boleh, tapi Kita Bekerja Gotong Royong

Ganjar Pilih di Luar Pemerintahan, Bamsoet: Boleh, tapi Kita Bekerja Gotong Royong

Nasional
Hanya Ada 2 'Supplier' Indonesia yang Pasok Perangkat untuk Apple, Jokowi: Memprihatinkan

Hanya Ada 2 "Supplier" Indonesia yang Pasok Perangkat untuk Apple, Jokowi: Memprihatinkan

Nasional
Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House, Anggarannya Hampir 1 Triliun

Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House, Anggarannya Hampir 1 Triliun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke