Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jet Tempur F-16 Kedelepan TNI AU Selesai Dimodernisasi, Langsung Perkuat Lanud Iswahjudi

Kompas.com - 21/05/2024, 18:41 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aryo Putranto Saptohutomo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesawat tempur F-16 unit kedelapan TNI Angkatan Udara selesai dimodernisasi lewat program Falcon Star-Enhanced Mid Life Update (eMLU).

Jet tempur dengan nomor ekor (tail) TS-1611 itu kemudian diserahkan Skadron Udara 3 Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur, Senin (20/5/2024).

Proses serah terima dilakukan Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Firman Dwi Cahyono kepada Komandan Skadron 3 Letkol (Pnb) Pandu Eka Prayoga.

Firman Dwi mengapresiasi modernisasi F-16 unit kedelapan bisa selesai tepat waktu.

“Pesawat ini akan menambah kekuatan operasional Skadron Udara 3 dengan segala kelebihan yang didapat dari upgrade melalui progam Falcon STAR-eMLu,” kata Firman, dikutip dari keterangan resmi Dinas Penerangan TNI AU, Selasa (21/5/2024).

Baca juga: Jokowi dan Prabowo Tinjau Pesawat Tempur F-16 di Magetan


Sementara itu, Kepala Dinas Logistik Lanud Iswahjudi Kolonel (Tek) Arief Tri Bawanto selaku Kepala Satgas Falcon STAR-eMLu menyampaikan, dengan selesainya pesawat kedelapan dari sepuluh pesawat yang dimutakhirkan diharapkan dapat meningkatkan kekuatan TNI AU secara umum, khususnya Lanud Iswahjudi.

Adapun Skadron Teknik (Skatek) 042 Lanud Iswahjudi ditugasi menjadi skadron yang melakukan modernisasi 10 jet tempur F-16 milik TNI AU.

Pesawat tempur F-16 unit kedelapan selesai dimodernisasi lewat program Falcon Star-Enhanced Mid Life Update (eMLU).  Jet tempur dengan nomor tail TS-1611 itu kemudian diserahkan Skadron Udara 3 Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur, Senin (20/5/2024).Dok. Dispenau Pesawat tempur F-16 unit kedelapan selesai dimodernisasi lewat program Falcon Star-Enhanced Mid Life Update (eMLU). Jet tempur dengan nomor tail TS-1611 itu kemudian diserahkan Skadron Udara 3 Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur, Senin (20/5/2024).

Dengan demikian, masih dua pesawat lagi yang sedang menjalani modernisasi.

Program Falcon Star-eMLU dilakukan sejak 2018 dan bekerja sama dengan pabrikan asal Amerika Serikat, Lockheed Martin, sebagai pemasok suku cadang.

Baca juga: Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Dilansir dari laman TNI AU, program Falcon Star eMLU bisa meningkatkan kemampuan berupa masa pakai (service life) pesawat.

Selain itu, kemampuan avionik serta persenjataan pesawat juga meningkat secara signifikan.

Program ini memberikan benefit lain, yakni peningkatan kemampuan SDM, khususnya kemandirian para teknisi dalam melaksanakan pemeliharaan hingga tingkat berat dan bahkan sampai factory level.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Nasional
PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

Nasional
PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

Nasional
Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Nasional
PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Biodiesel Berbasis Sawit Jadi Komoditas Unggulan Ekspor Indonesia

Biodiesel Berbasis Sawit Jadi Komoditas Unggulan Ekspor Indonesia

Nasional
Bicara Pilkada Sumbar 2024, Zulhas: PAN Calon Gubernurnya, Wakil dari Gerindra

Bicara Pilkada Sumbar 2024, Zulhas: PAN Calon Gubernurnya, Wakil dari Gerindra

Nasional
Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com