Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Idul Fitri 2024, Jokowi dan SBY Saling Titip Salam Lewat AHY

Kompas.com - 10/04/2024, 12:49 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menitipkan salam untuk Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat bersilaturahmi dengan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Negara (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada acara open house di Istana Negara, Jakarta, Rabu (10/4/2024).

Salam dari Jokowi disampaikan setelah terlebih dulu mendapat salam dari SBY.

Sehingga keduanya saling menitipkan salam di hari Idul Fitri 1445 Hijriyah ini lewat AHY.

"Tidak ada (pesan) secara khusus, saya juga menyampaikan salam hormat. Beliau juga sampaikan salam hormat. Saya sampaikan dari Pak SBY ke Pak Jokowi, sebaliknya Pak Jokowi juga sampaikan salam ke Pak SBY," ujar AHY usai menghadiri open house pada Rabu.

Baca juga: Ucapkan Selamat Idul Fitri, AHY Ingin Silaturahmi Anak Bangsa Semakin Kuat

"Beliau adalah dua pemimpin yang terus menyambut silaturahim dan tadi saya sampaikan hal serupa," tuturnya.

AHY pun menyampaikan kesannya mengikuti open house pertama di istana di era Presiden Jokowi.

Ia pun mengapresiasi pelaksanaan open house yang juga dibuka bagi masyarakat.

AHY berharap tradisi open house pejabat dan masyarakat bisa dilanjutkan ke depannya.

"Tadi saya sebelum masuk istana melihat masyarakat juga dengan sukacita ingin bertemu langsung pemimpinnya, ini suatu bukti bahwa jika pemimpin dan masyarakat itu bisa menjadi satu dengan berbagai suasana," kata AHY.

Baca juga: SBY Tak Ikut Open House di Istana, AHY: Ada Acara di Cikeas, Saya Mewakili Beliau

"Jadi mudah-mudahan ini jadi tradisi yang bisa diteruskan, tentunya kita paham pada masa pandemi tidak dimungkinkan tapi setelah semua kita lalui ini kembali bisa menjadi sesuatu yang menarik dan dinantikan," tambahnya.

Kegiatan open house Presiden Jokowi digelar mulai pukul 09.18 WIB hingga 11.00 WIB.

Open house dihadiri para menteri Kabinet Indonesia Maju, pejabat negara terkait, para ajudan, wartawan, staf istana hingga masyarakat umum.

Ribuan tamu yang mengikuti open house pada Rabu mendapatkan kesempatan untuk berjabat tangan dengan Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Soal Perintah 'Tak Sejalan Silakan Mundur', SYL: Bukan Soal Uang, Tapi Program

Soal Perintah "Tak Sejalan Silakan Mundur", SYL: Bukan Soal Uang, Tapi Program

Nasional
Rosan Ikut di Pertemuan Prabowo-Elon Musk, Bahas Apa?

Rosan Ikut di Pertemuan Prabowo-Elon Musk, Bahas Apa?

Nasional
[POPULER NASIONAL] MPR Bakal Temui Amien Rais | Anies Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta

[POPULER NASIONAL] MPR Bakal Temui Amien Rais | Anies Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta

Nasional
MK Putus 207 Sengketa Pileg Hari Ini hingga Besok

MK Putus 207 Sengketa Pileg Hari Ini hingga Besok

Nasional
Tanggal 24 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 24 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Anies Pertimbangkan Maju Pilkada DKI, PKS: Kita Lagi Cari yang Fokus Urus Jakarta

Anies Pertimbangkan Maju Pilkada DKI, PKS: Kita Lagi Cari yang Fokus Urus Jakarta

Nasional
Momen Menarik di WWF Ke-10 di Bali: Jokowi Sambut Puan, Prabowo Dikenalkan sebagai Presiden Terpilih

Momen Menarik di WWF Ke-10 di Bali: Jokowi Sambut Puan, Prabowo Dikenalkan sebagai Presiden Terpilih

Nasional
Perkenalkan Istilah ‘Geo-cybernetics’, Lemhannas: AI Bikin Tantangan Makin Kompleks

Perkenalkan Istilah ‘Geo-cybernetics’, Lemhannas: AI Bikin Tantangan Makin Kompleks

Nasional
Megawati Disebut Lebih Berpeluang Bertemu Prabowo, Pengamat: Jokowi Akan Jadi Masa Lalu

Megawati Disebut Lebih Berpeluang Bertemu Prabowo, Pengamat: Jokowi Akan Jadi Masa Lalu

Nasional
Laporkan Dewas ke Bareskrim, Wakil Ketua KPK Bantah Dirinya Problematik

Laporkan Dewas ke Bareskrim, Wakil Ketua KPK Bantah Dirinya Problematik

Nasional
Kolaborasi Pertamina–Mandalika Racing Series Dukung Pembalap Muda Bersaing di Kancah Internasional

Kolaborasi Pertamina–Mandalika Racing Series Dukung Pembalap Muda Bersaing di Kancah Internasional

Nasional
Harkitnas, Fahira Idris Tekankan Pentingnya Penguasaan Iptek untuk Capai Visi Indonesia Emas 2045

Harkitnas, Fahira Idris Tekankan Pentingnya Penguasaan Iptek untuk Capai Visi Indonesia Emas 2045

Nasional
Sempat Sebut Lettu Eko Meninggal karena Malaria, Dankormar: Untuk Jaga Marwah Keluarga

Sempat Sebut Lettu Eko Meninggal karena Malaria, Dankormar: Untuk Jaga Marwah Keluarga

Nasional
Yasonna Berharap Program PPHAM Dilanjutkan oleh Pemerintahan Prabowo-Gibran

Yasonna Berharap Program PPHAM Dilanjutkan oleh Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Di WWF 2024, Jokowi Ajak Semua Pihak Wujudkan Tata Kelola Air yang Inklusif dan Berkelanjutan

Di WWF 2024, Jokowi Ajak Semua Pihak Wujudkan Tata Kelola Air yang Inklusif dan Berkelanjutan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com