Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selepas Mencoblos, Prabowo Berenang di Hambalang

Kompas.com - 14/02/2024, 14:02 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Icha Rastika

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, berenang di kediamannya di Hambalang selepas mencoblos di TPS 033 Bojong Koneng, Hambalang, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024).

Dalam video yang diterima Kompas.com, Prabowo tampak berenang di sebuah kolam renang yang berada di dalam ruangan.

Prabowo terlihat bertelanjang dada dan mengenakan penutup kepala serta kacamata renang.

Baca juga: Kata AHY soal Dijanjikan Jabatan Strategis oleh Prabowo jika Menang Pilpres

Prabowo mengaku merasa segar setelah berenang.

"Iya alhamdulillah," ujar Prabowo.

Prabowo mengaku berenang lantaran memiliki masalah pada kakinya.


Berenang menjadi opsi olahraga terbaik baginya saat ini.

"Karena saya punya masalah dengan kaki kiri saya sudah enggak bisa lagi lari. Jadi berenang paling bagus bagi saya. Dengan berenang, saya bisa merenung di air," tutur Prabowo.

Baca juga: Kata AHY soal Dijanjikan Jabatan Strategis oleh Prabowo jika Menang Pilpres

Ia juga mengaku bisa berenang selama satu jam.

"Tergantung waktu yang tersedia. Kalau bisa satu jam, ya satu jam," ucap Prabowo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com