Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Ponpes Raudlatul Ulum, Cak Imin Didoakan Menang di Jember

Kompas.com - 30/10/2023, 07:16 WIB
Fika Nurul Ulya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar didoakan memenangkan suara di wilayah Jember, Jawa Timur, ketika berkunjung ke Pondok Pesantren Raudlatul Ulum, Sumberwringin, Jember, Minggu (29/10/2023).

Pengurus Pondok Pesantren, Kiai Lora Saleh mengaku berprasangka baik bahwa Cak Imin bakal menang di wilayah Jawa Timur.

"Insya Allah belau husnudzon sekali, kami juga sangat husnudzon. Kalau kami yang santri saja (husnudzon), apalagi yang panglimanya. Kami sangat husnudzon Insya Allah bersama AMIN kabupaten Jember akan menggelorakan bendera kemenangan, bismillah," kata Lora di Pondok Pesantren Raudlatul Ulum, Minggu.

Baca juga: Janji Bantu Rakyat Palestina, Cak Imin Mau Gerakkan Masyarakat Sipil

Ia juga menyatakan dukungannya kepada pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Ia pun meyakini masyarakat Jember turut mendukung paslon Anies-Muhaimin (AMIN).

"Saya husnudzon, saya husnudzon soal masyarakat Jember. Insya Allah tahun ini bismillah lebih dari itu," tutur Kiai.

Sementara itu, Cak Imin menyatakan, Jember adalah basis partainya sejak Pemilu 1999. Basis itu pun terus bertahan dengan baik hingga kini, meski terjadi beberapa perkembangan.

Tak heran, ia optimistis mampu meraih suara maksimal di Jawa Timur. Terlebih, Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sudah memiliki jaringan kultural maupun struktural di wilayah ini.

Baca juga: Cak Imin Optimistis Raih Suara Maksimal di Jawa Timur

"So far dengan demikian AMIN di Jember ini insya Allah menjadi pemenang," jelas Cak Imin.

Sebagai informasi, Cak Imin mengunjungi 3 Pondok Pesantren dalam agenda safari politik di Jember. Ponpes tersebut, yaitu Pondok Pesantren Nurul Qarnain, Pondok Pesantren Raudlatul Ulum Sumberwringin, dan Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Suger.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com