Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giring Beri Sinyal Mundur dari Ketua Umum, PSI: "Ojo Kesusu"...

Kompas.com - 09/08/2023, 05:54 WIB
Tatang Guritno,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kokok Herdhianto Dirgantoro meminta publik tidak berspekulasi dalam menilai pernyataan Ketua Umum PSI Giring Ganesha.

Sebab, Giring sempat mengunggah video di akun Instagram-nya, @giring, dan mengatakan siap mengembalikan mandatnya sebagai Ketua Umum ke tangan Dewan Pembina PSI.

Ojo kesusu,” ucap Kokok singkat ketika dihubungi Kompas.com, Selasa (8/8/2023).

Baca juga: Setelah Relawan Sandiaga, DPP Projo Bakal Terima Silaturahmi PSI Pekan Depan

Pernyataan itu disampaikan ketika ditanya apakah PSI bakal melakukan pergantian pucuk kepemimpinan dalam waktu dekat.

Di sisi lain, ia mengatakan, sikap Giring itu menunjukkan rasa memilikinya pada PSI yang dipimpinnya sejak tahun 2019.

“Itu menunjukkan cinta Bro Giring yang begitu besar kepada PSI,” ujar dia.

Sebelumnya, Giring mengatakan, beberapa waktu belakangan terjadi banyak dinamika di internal PSI.

Menurut dia, hal itu merupakan kondisi yang wajar dihadapi jelang kontestasi elektoral.

Baca juga: PSI Minta DPRD Depok Pertanyakan Alasan Kenaikan Tarif Puskesmas

Namun, Giring mengaku mulai memikirkan langkahnya ke depan setelah beberapa pekan lalu berulang tahun ke-40.

Ia menyatakan siap berjuang mati-matian untuk PSI, tetapi juga siap menyerahkan jabatannya pada generasi yang lebih muda.

“Jadi, sudah saatnya mengembalikan partai ini ke tangan pemilik aslinya, yaitu anak muda,” kata dia.

Adapun tiga kader PSI, yaitu Guntur Romli, Dwi Kundoyo, dan Estugraha, mengundurkan diri setelah partainya menerima kunjungan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang kemungkinan bakal menjadi bakal calon presiden (bacapres) pada Pilpres 2024.


PSI sempat mendeklarasikan diri mendukung bacapres PDI-P Ganjar Pranowo pada Oktober 2022.

Kini, Juru Bicara PSI Sigit Widodo menyatakan, pihaknya belum memutuskan untuk mendukung bacapres tertentu dan masih menunggu arahan dari Presiden Joko Widodo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com