Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo: Hanya dengan Demokrasi yang Benar Rakyat Bisa Tenang

Kompas.com - 08/08/2022, 18:44 WIB
Tatang Guritno,
Bagus Santosa

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan, partainya bakal menjadi kontestan Pemilu 2024 yang patuh pada aturan.

Hal itu dia katakan dalam konferensi pers usai mendaftarkan partainya menjadi peserta Pemilu 2024 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (8/8/2022).

“Sejarah mengajarkan bahwa hanya dengan demokrasi yang benar rakyat bisa tenang,” tutur Prabowo.

Baca juga: Prabowo Sebut Punya Semangat yang Sama dengan PKB pada Pemilu 2024

Ia menuturkan, pihaknya bakal mengikuti Pemilu 2024 dengan mengusung semangat persatuan.

Prabowo ingin kontestasi elektoral itu ditempuh dengan persaingan yang sehat antar partai politik (parpol) sehingga tak memicu perpecahan di masyarakat.

“Dengan ketenangan rakyat bisa mengelola terutama ekonomi dan pertahanannya,” jelas menteri pertahanan ini.

“Kita lihat kondisi seluruh dunia, tanpa perdamaian, tanpa kesejukan, tanpa kekompakan, bangsa sulit untuk survive, banyak negara di ambang kehancuran,” papar dia.

Baca juga: Prabowo Nyatakan Siap Jadi Capres Lagi di 2024

Terakhir, Prabowo berharap semua parpol yang menjadi peserta Pemilu 2024 agar beradu program untuk dapat mencuri perhatian konstituen.

Adu program itu, lanjut dia, mesti dilandasi oleh kepentingan masyarakat.

“Presiden Joko Widodo sudah mengingatkan, kita seluruh dunia mengalami kesulitan. Bahkan lembaga internasional dunia telah memberi warning bahwa dunia penuh bahaya, oleh karena itu Indonesia harus bersatu, bersaing dengan baik dan keras mengadu program,” pungkas dia.

Diketahui, Prabowo menjadi salah satu figur dengan elektabilitas calon presiden tertinggi.

Hasil jajak pendapat berbagai lembaga survei menunjukan elektabilitas Prabowo selalu berada di tiga besar bersaing dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Namun, Prabowo belum mendeklarasikan diri bakal menjadi capres dari Partai Gerindra.

Baca juga: Partai Gerindra Daftar Pemilu 2024, Prabowo: Harus Bersaing Keras, Mengadu Program

Ketua Harian Partai Gerindra Sufi Dasco Ahmad mengungkapkan deklarasi tersebut bakal dilakukan dalam rapat pimpinan nasional (rapimnas) Partai Gerindra yang digelar akhir pekan ini, 12-13 Agustus 2022 di Sentul International Convention Center (SICC) Bogor.

Di sisi lain Prabowo pun tak akan menampik tawaran tersebut jika memang dirinya kembali diusung oleh semua kader Partai Gerindra.

“Tentu harus saya terima dengan baik seandainya nanti dicalonkan,” imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cek Lokasi Lahan Relokasi Pengungsi Gunung Ruang, AHY: Mau Pastikan Statusnya 'Clean and Clear'

Cek Lokasi Lahan Relokasi Pengungsi Gunung Ruang, AHY: Mau Pastikan Statusnya "Clean and Clear"

Nasional
Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Nasional
Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada 'Presidential Club'

Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada "Presidential Club"

Nasional
Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Nasional
“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

Nasional
Soal Orang 'Toxic' Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Soal Orang "Toxic" Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Nasional
Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com