Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Komitmen Jaga Amanah, Dompet Dhuafa Distribusikan Zakat Fitrah kepada Masyarakat Kronjo

Kompas.com - 19/04/2022, 10:02 WIB
Fransisca Andeska Gladiaventa,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.comDompet Dhuafa terus berkomitmen dalam menyalurkan zakat fitrah untuk menjaga amanah yang telah diberikan oleh para donatur.

Oleh karena itu, pada Ramadhan 2022 kali ini, Dompet Dhuafa hadir di tengah masyarakat Kampung Kronjo Pamong, Kabupaten Tangeran untuk mendistribusikan zakat fitrah dalam program Tebar Zakat Fitrah yang telah dimulai sejak Kamis, (14/4/2022).

Lembaga Pelayanan Masyarakat (LPM) Dompet Dhuafa Uztaz Daenuri mengatakan, pendistribusian zakat fitrah itu sudah dilakukan sejak hari pertama Ramadhan agar masyarakat bisa memanfaatkan bantuan tersebut.

“Saat ini harga beberapa kebutuhan pokok sehari-hari sedang naik. Maka dari itu, Dompet Dhuafa telah mendistribusikan paket zakat fitrah sejak awal Ramadhan agar masyarakat bisa memanfaatkannya dengan baik,” ungkap Uztaz Daenuri dalam keterangan pers yang diterima oleh Kompas.com, Selasa (19/4/2022).

Baca juga: Bersama LAZ MKU, Dompet Dhuafa Kembali Hadirkan Ambulans di Jalur Gaza

Uztaz Daenuri menambahkan, target Tebar Zakat Fitrah  Dompet Dhuafa adalah 79.500 paket untuk seluruh Indonesia.

“Dari 79.500 paket ada 100 paket zakat fitrah yang akan didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kronjo. Pendistribusian ini dilakukan secara langsung kepada warga agar lebih tepat sasaran dan akuntabel,” jelas Uztaz Daenuri.

Ia pun berharap bantuan tersebut dapat membantu perekonomian masyarakat di tengah naiknya kebutuhan pokok.

“Warga di sini walaupun hidup di pesisir tidak semuanya adalah nelayan karena sudah banyak yang beralih profesi. Kita mencoba untuk membantu mengurangi beban masyarakat untuk membeli beras dan kebutuhan pokok lain dengan menyalurkan zakat fitrah ini,” katanya.

Baca juga: Bantu Ekonomi Masyarakat, Dompet Dhuafa Gandeng Agrenesia Gelar Pasar Berkah Ramadhan

Pada lain kesempatan, masyarakat Kronjo mengaku senang dengan adanya bantuan zakat fitrah yang disalurkan Dompet Dhuafa.

Salah satu warga, Robiati, mengaku senang mendapatkan perhatian dari Dompet Dhuafa di tengah kondisi keluarganya yang sedang terpuruk.

“Kondisi perekonomian saya hari ini sedang galau. Ditambah dengan naiknya harga bahan pokok seperti minyak goreng membuat semakin sulit. Saya berterima kasih sudah diberikan bantuan seperti ini, semoga kedepannya bisa lebih diperhatikan lagi orang-orang seperti saya,” ungkap Robiati.

Selain itu, ada Magfiroh yang juga mengucapkan terima kasih kepada Dompet Dhuafa dan para donatur yang telah meringankan beban masyarakat dengan bantuan zakat fitrah.

Baca juga: Bangun Pertanian Skala Besar di Kebumen, Dompet Dhuafa Garap Lahan 1.000 Hektar

“Terima kasih kepada Dompet Dhuafa dan para donatur yang sudah memberikan bantuan dalam Program Tebar Zakat Fitrah. Semoga kedepannya semakin sukses dan hal ini bisa menjadi keberkahan untuk kita semua di Ramadhan kali ini,” ujar Magfiroh.

Sebagai informasi, Dompet Dhuafa terus berkomitmen untuk menjaga amanah dari para donatur melalui Program Tebar Zakat Fitrah.

Adapun tujuan dari program ini adalah membagikan paket kebutuhan pokok kepada masyarakat yang membutuhkan dan juga memberdayakan petani lokal binaan sebagai pemasok beras dan isian paket lainnya.

Selain masyarakat Krojo, nantinya zakat fitrah itu nanti akan didistribusikan ke lokasi lain, seperti wilayah Serang, Banten dan sejumlah wilayah di seluruh Indonesia.

Selanjutnya Program Tebar Xakat Fitrah ini akan terus berlanjut hingga penghujung Ramadhan dan akan menyasar seluruh wilayah Indonesia, mulai dari dari Sabang sampai Merauke.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com