Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hens Songjanan Kembali Diterima Jadi Calon Prajurit, Brigitta Lasut: Proses Seleksi dan Administrasi Casis Harus Adil

Kompas.com - 13/04/2022, 15:39 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota Komisi I DPR Hillary Brigitta Lasut mengapresiasi langkah Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman yang mempertimbangkan kembali pemberhentian Hens Songjanan sebagai calon prajurit TNI.

Diketahui, Hens Songjanan sebelumnya viral karena diberhentikan tidak dengan hormat (PTDH) dari Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AD gelombang II tahun 2021.

Brigitta diketahui turut membantu agar Hens dapat kembali bergabung sebagai calon prajurit TNI.

Kepada Kompas.com, Brigitta bercerita bahwa niatnya membantu untuk mengingatkan agar semua anak Indonesia yang ingin mengabdi kepada negara harusnya diberikan kesempatan selama memiliki kemampuan.

Baca juga: Akhirnya, Hens Songjanan Kembali Diterima dan Segera Dilantik Jadi Prajurit TNI, Dijamin Jenderal Dudung

"Pada dasarnya di kasus ini kami ingin memastikan bahwa semua anak Indonesia yang mau memberi diri mengabdi untuk negara bisa diterima selama memiliki kemampuan," kata Brigitta, Rabu (13/4/2022).

Politisi Partai Nasdem itu mengaku awalnya menerima laporan soal Hens dari stafnya. Menurut dia, masyarakat memintanya untuk membantu Hens.

"Masyarakat Sulawesi Utara minta saya untuk membantu karena saya berhasil membantu di kasus Rafael dan kasus Debby. Akhirnya saya langsung mengirim surat ke Pak Andika dan Pak Dudung Sabtu kemarin," ucapnya.

Tak hanya kirim surat, Brigitta juga mengaku mengirim pesan melalui WhatsApp ke Panglima TNI dan KSAD.

Dalam surat tersebut, Brigitta mempertanyakan pemberhentian Hens.

Baca juga: Soal Calon Prajurit TNI Hens Songjanan, Jenderal Dudung: Minggu Depan Dia Akan Dilantik

Pasalnya, ia mendapatkan informasi bahwa secara administrasi Hens sudah jelas dan tak ada yang dipersoalkan.

"Kenapa masih dipulangkan? Nah, akhirnya Pak Andika langsung membalas dan mempelajari. Dan bekerja sama dengan Pak Dudung yang turun lapangan langsung mengecek tim di Maluku," tutur dia.

Adapun pengecekan tersebut, kata Brigitta, untuk memastikan terkait administrasi berupa identitas milik Hens yang diduga dipalsukan oleh ayahnya.

Setelah diperiksa, nyatanya kartu keluarga (KK) milik Hens sudah diperbaiki.

"Keterangan Dukcapil, yang bersangkutan kartu keluarganya sudah diperbaiki," tutur dia.

Akhirnya, ia menerima kabar bahwa Panglima dan KSAD memastikan Hens aman untuk kembali ikut serta dalam pelantikan prajurit.

Baca juga: Sempat Dipecat karena Ayahnya WN Myanmar, Hens Songjanan Calon Prajurit TNI Akhirnya Diterima Lagi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Orang 'Toxic' Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Soal Orang "Toxic" Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Nasional
Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com