Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TNI AU Fasilitasi Pertemuan Erick Thohir dan Warga Sampang Pembuat Pesawat RC Garuda

Kompas.com - 16/02/2022, 10:36 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - TNI Angkatan Udara memfasilitasi pertemuan Menteri Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia (BUMN) Erick Thohir dan Muhaidi, warga Sampang, Madura pembuat pesawat remote control (RC) Garuda di hanggar Skadron Udara 45 Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa (15/2/2022).

Nama Muhaidi sempat viral di media sosial karena mampu mendisain pesawat RC Garuda secara otodidak dengan skala yang persis sama dengan pesawat Garuda sebenarnya.

Bahkan, Muhaidi membuatnya dengan bahan-bahan yang sederhana. Misalnya, sterofoam dan bisa terbang dalam waktu yang relatif lama.

Baca juga: Video Viral Pesawat Garuda Buatan Santri Madura Bisa Terbang, Ini Kata Erick Thohir

"Hari ini kita belajar dari Gus (Muhaidi), berawal dari hobi dan kecintaaannya terhadap pesawat udara, Gus Muhaidi berhasil membuat miniatur pesawat yang bisa diterbangkan," ujar Erick dalam keterangan tertulis Dinas Penerangan Angkatan Udara (Dispenau), Selasa malam.

Dalam kesempatan itu, Erick menyampaikan komitmen pemerintah dalam membantu dan memfasilitasi masyarakat yang mempunyai ide-ide kreatif, seperti yang dilakukan Muhaidi.

Apresiasi yang sama juga disampaikan Komandan Lanud Halim Perdanakusuma Marsma Bambang Gunarto.

Baca juga: Digadang Jadi Capres, Elektabilitas Puan, Airlangga, dan Muhaimin di Jabar Tak Sampai 1 Persen

Menurut dia, apa yang dilakukan oleh Muhaidi perlu bimbingan sehingga bisa dikembangkan di masa mendatang.

"Kami sangat mengapresiasi, dengan belajar otodidak dari youtube, komunitas Pak Muhaidi bisa merancang pesawat mirip pesawat aslinya dengan alat aeromodeling yang ada dan mengerti bagaimana pesawat ini bisa terbang dengan mulus, dan tentunya beliau membutuhkan bimbingan dari kita semua" katanya.

Pada pertemuan tersebut, Muhaidi berkesempatan untuk menerbangkan pesawat RC Garuda jenis Boeng 737 yang dirakitnya di Skadron Udara 45.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

Nasional
Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Nasional
Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Nasional
TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Nasional
PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

Nasional
Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Nasional
Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Nasional
Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Nasional
PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

Nasional
Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Nasional
Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com