Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UPDATE 11 Mei: Tangsel Catatkan 11.048 Kasus Positif Covid-19

Kompas.com - 11/05/2021, 19:09 WIB
Tria Sutrisna,
Icha Rastika

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Kasus Covid-19 di wilayah Tangerang Selatan (Tangsel) terus bertambah. Pada Selasa (11/5/2021), tercatat ada 7 kasus baru positif Covid-19.

Dengan demikian, total kasus Covid-19 di Tangsel saat ini sudah menembus angka 11.048 kasus.

Baca juga: Stok Pangan di Tangsel Aman Jelang Lebaran meski Harga Naik

Dari jumlah tersebut, Satuan Gugus Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 mengonfirmasi, 10.554 orang di antaranya sudah sembuh.

Sementara itu, total pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dilaporkan meninggal dunia sebanyak 389 orang.

Saat ini, masih ada 105 pasien positif Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya atau dirawat di rumah sakit dan pusat karantina Rumah Lawan Covid-19.

Satgas Covid-19 Tangsel juga melaporkan 57 kasus suspek aktif, tanpa ada kasus probable aktif.

Kecamatan Pamulang menjadi wilayah dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak, yakni 2.358 kasus. Berikutnya, Kecamatan Ciputat Timur yang mencatatkan 2.283 kasus Covid-19.

Baca juga: Berbeda dengan DKI, Tangsel Tak Larang Ziarah Kubur Saat Lebaran

Tangsel yang sebelumnya berstatus zona merah penyebaran Covid-19, kini turun menjadi zona oranye atau wilayah dengan risiko penularan sedang.

Informasi terkait penanganan dan data terkini kasus Covid-19 di Tangsel dapat diakses melalui situs https://lawancovid19.tangerangselatankota.go.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com