Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepala BMKG: Waspadai Curah Hujan Tinggi Desember 2020 Hingga Maret 2021

Kompas.com - 25/11/2020, 15:18 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengingatkan masyarakat agar mewaspadai potensi curah hujan tinggi yang akan terjadi pada momen libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru).

"Prakiraan curah hujan bulanan tahun 2020 dan 2021, khususnya untuk Nataru ini di bulan Desember hingga Januari. Curah hujan akan mencapai lebih dari 300 milimeter artinya curah hujan tinggi," kata Dwikorita dalam Rapat Kerja Komisi V DPR RI dengan Pemerintah membahas Libur Nataru 2020-2021 di tengah Pandemi Covid-19, Rabu (25/11/2020).

Potensi curah hujan tinggi, imbuh dia, diperkirakan akan terjadi di sejumlah daerah. Mulai dari pesisir barat Sumatera, sebagian besar Jawa, Bali, sebagian Nusa Tenggara Barat, dan sebagian Nusa Tenggara Timur.

Selanjutnya, Kalimantan bagian barat dan tengah, Sulawesi, sebagian Maluku, sebagian Papua Barat, dan Papua.

Setelah Januari 2021, curah hujan tinggi juga diperkirakan masih akan terjadi hingga Maret 2021.

Baca juga: Prakiraan Cuaca BMKG: Sebagian Besar Jabodetabek Hujan Hari Ini

"Bahkan Maret ini masih cukup banyak yang warnanya hijau hingga hijau tua. Warna hijau itu kriterianya curah hujan tinggi bisa mencapai 300-400 mm dalam satu bulan. Dan yang hijau tua masih tinggi 400-500 mm. Ada juga yang hijau gelap seperti di Papua itu mencapai lebih dari 500 mm, berarti ini sangat tinggi," jelasnya.

Prediksi curah hujan Februari hingga Maret 2021 berpeluang tinggi terjadi di sebagian besar Jawa, sebagian NTB, sebagian NTT, Kalimantan bagian tengah, sebagian Sulawesi, sebagian Papua Barat, dan Papua.

Sementara itu, untuk bulan berikutnya yaitu April hingga Mei 2021, curah hujan tinggi masih akan terjadi di sejumlah daerah di Indonesia.

Berdasarkan presentasinya, curah hujan tinggi diprediksi akan melanda wilayah Kalimantan Utara bagian tengah, Sulawesi bagian tengah, Papua Barat bagian utara dan Papua bagian tengah pada April hingga Mei 2021.

"Artinya selama Nataru, tentunya kita akan menyimpulkan adalah musim hujan dan intensitasnya bisa tinggi," ucap Dwikorita.

Baca juga: Penjelasan BMKG soal Fenomena Hujan Es Belakangan Ini

Potensi banjir Desember 2020-Januari 2021 kategori tinggi

Selain potensi curah hujan tinggi, Dwikorita juga mengingatkan akan potensi banjir pada periode Desember 2020 hingga Januari 2021.

Pulau Jawa, khususnya di Pandeglang di Banten; Ciamis, Majalengka, dan Sumedang di Jawa Barat; perlu mewaspadai adanya potensi banjir dengan kategori tinggi.

Sementara itu, daerah lainnya seperti di Sumatera Barat tepatnya Kabupaten Kepulauan Mentawai, Kabupaten Pesisir Selatan di Lampung, Kabupaten Morowali di Sulawesi Tengah, sebagian Sulawesi Selatan, sebagian Sulawesi Tenggara, dan sebagian Papua.

Lalu perkiraan daerah potensi banjir kategori tinggi Januari 2021 ada di sebagian Aceh, sebagian Jawa Tengah, dan sebagian Papua Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Jokowi dan PDI-P, Joman: Jangan karena Beda Pilihan, lalu Dianggap Berkhianat

Soal Jokowi dan PDI-P, Joman: Jangan karena Beda Pilihan, lalu Dianggap Berkhianat

Nasional
Surya Paloh Buka Peluang Nasdem Usung Anies pada Pilkada DKI

Surya Paloh Buka Peluang Nasdem Usung Anies pada Pilkada DKI

Nasional
Dukung Prabowo-Gibran, Surya Paloh Sebut Nasdem Belum Dapat Tawaran Menteri

Dukung Prabowo-Gibran, Surya Paloh Sebut Nasdem Belum Dapat Tawaran Menteri

Nasional
PKS: Pak Anies Sudah Jadi Tokoh Nasional, Kasih Kesempatan Beliau Mengantarkan Kader Kami Jadi Gubernur DKI

PKS: Pak Anies Sudah Jadi Tokoh Nasional, Kasih Kesempatan Beliau Mengantarkan Kader Kami Jadi Gubernur DKI

Nasional
Soal Bertemu Prabowo, Sekjen PKS: Tunggu Saja, Nanti Juga Kebagian

Soal Bertemu Prabowo, Sekjen PKS: Tunggu Saja, Nanti Juga Kebagian

Nasional
Prabowo Absen dalam Acara Halalbihalal PKS

Prabowo Absen dalam Acara Halalbihalal PKS

Nasional
Joman: Jokowi Dukung Prabowo karena Ingin Penuhi Perjanjian Batu Tulis yang Tak Dibayar Megawati

Joman: Jokowi Dukung Prabowo karena Ingin Penuhi Perjanjian Batu Tulis yang Tak Dibayar Megawati

Nasional
Langkah Mahfud Membersamai Masyarakat Sipil

Langkah Mahfud Membersamai Masyarakat Sipil

Nasional
5 Smelter Terkait Kasus Korupsi Timah yang Disita Kejagung Akan Tetap Beroperasi

5 Smelter Terkait Kasus Korupsi Timah yang Disita Kejagung Akan Tetap Beroperasi

Nasional
Deretan Mobil Mewah yang Disita dalam Kasus Korupsi Timah, 7 di Antaranya Milik Harvey Moeis

Deretan Mobil Mewah yang Disita dalam Kasus Korupsi Timah, 7 di Antaranya Milik Harvey Moeis

Nasional
[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com