Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muhaimin Berkuasa Penuh Susun Kepengurusan PKB, Diumumkan Usai Muktamar

Kompas.com - 22/08/2019, 09:27 WIB
Rakhmat Nur Hakim,
Bayu Galih

Tim Redaksi

BADUNG, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa periode 2019-2024 Muhaimin Iskandar diberi kuasa penuh menyusun struktur kepengurusan partainya.

Rencananya, struktur kepengurusan yang baru akan diumumkan usai Muktamar V PKB, dan dilakukan di Jakarta.

"Dia (Muhaimin) yang akan menyusun kepengurusan PKB periode 2019-2024," kata Ketua Panitia Muktamar V PKB Ida Fauziyah di Bali, Rabu (21/8/2019).

"Kami mandatkan (seluruhnya) kepada beliau. Pada saatnya beliau akan mengumumkan kepengurusan DPP PKB di Jakarta," ujar Ida.

Baca juga: Muhaimin Bakal Rombak Struktur DPP PKB, Hapus Posisi Sekjen

Ia mengatakan, Dewan Syuro PKB juga telah menyetujui Muhaimin selaku pemegang kuasa penuh dalam menyusun struktur kepengurusan.

Dengan demikian, semua kader wajib menerima keputusan Muhaimin dalam menempatkan kader di struktur kepengurusan DPP PKB.

"Beliau (Muhaimin) mandataris tunggal muktamar dan kami yakin dan percaya beliau akan menyusun dengan cepat," ucap Ida.

Abdul Muhaimin Iskandar kembali didaulat sebagai Ketua Umum PKB untuk periode 2019-2024 melalui Muktamar V di International Convention Centre Westin Resort, Badung, Bali, Rabu (21/8/2019) dini hari.

Cak Imin, sapaan akrabnya, terpilih kembali secara aklamasi.

Baca juga: Aklamasi, Muhaimin Iskandar Resmi Jabat Ketum PKB Periode 2019-2024

Hal tersebut diputuskan setelah laporan pertanggungjawabannya diterima serta diminta melanjutkan kepemimpinan oleh seluruh pengurus PKB di tingkat provinsi.

"Memperhatikan surat dukungan yang sudah diserahkan oleh seluruh 34 DPW PKB kepada Bapak Dr. H. Abdul Muhaimin Iskandar untuk kembali menjadi Ketua Umum DPP serta hasil secara aklamasi memutuskan, menetapkan, Dr. H Abdul Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa periode 2019-2024 sekaligus sebagai mandataris tunggal Partai Kebangkitan Bangsa," kata Ida Fauziyah, dalam rapat pleno.

Muhaimin menerima amanah tersebut. Ia menyatakan kesediaannya terpilih kembali.

"Dengan niat ibadah, pengabdian di mata Allah SWT, disertai niat pengabdian total kepada merah putih dan NKRI tercinta, saya mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim. Saya bersedia memimpin kembali PKB 2019-2024. Semoga Allah memberikan kekuatan kepada saya dan kita semua," kata Muhaimin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com