Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TKN Jokowi-Ma'ruf Kini Punya Jubir Milenial, Siapa Saja Mereka?

Kompas.com - 26/02/2019, 16:29 WIB
Jessi Carina,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin menambah jajaran juru bicara. Tambahan ini disebut datang dari generasi milenial.

Salah seorang jubir milenial yang baru diangkat, Ivan Riansa mengatakan, peranan milenial dalam kontestasi Pemilihan Presiden sangat penting. Oleh sebab itu, dia dan sejumlah koleganya bersedia menjadi jubir Jokowi-Ma'ruf

"Maka kami mendeklarasikan diri sebagai jubir milenial yang merupakan representasi generasi milenial serta jembatan dalam mengakomodasi aspirasi generasi milenial kepada Pak Jokowi," ujar Ivan dalam konferensi pers di Posko Cemara, Selasa (26/2/2019).

Ivan mengatakan, dukungan mereka terhadap Jokowi-Ma'ruf semakin menguat setelah mendengar pidato kebangsaan Jokowi di Sentul. Menurut dia, Jokowi menyampaikan program-program yang menunjukkan kepedulian terhadap generasi milenial.

Ivan menyebut salah satunya adalah program Kartu Indonesia Pintar-Kuliah. Dengan program ini, dia yakin lulusan perguruan tinggi di Indonesia dalam wakti lima tahun ke depan akan lebih merata.

Kemudian juga ada program Kartu Pra-kerja untuk anak muda yang baru saja lulus kuliah. Program-program lain yang sudah dilakukan Jokowi juga menunjukkan perhatian terhadap generasi muda, contohnya Balai Latihan Kerja Komunitas di pesantren-pesantren.

Itu semua melatarbelakangi anak muda ini untuk mau terlibat dalam TKN Jokowi-Ma'ruf.

Baca juga: Tim Jokowi-Maruf Laporkan Sambutan Ketua MPR pada Malam Munajat 212

Juru bicara TKN Jokowi-Ma'ruf, Lena Maryana Mukti mengatakan kehadiran generasi milenial sebagai jubir merupakan energi baru bagi tim sukses. Menurut Lena ini akan memperkuat TKN dalam memenangkan Jokowi-Ma'ruf.

Dia pun bangga karena keterlibatan anak muda ini muncul dari mereka sendiri.

"Ini bukan kami yang meminta-minta. Mereka secara volunteer mengajukan diri," kata Lena.

Lena pun berseloroh kepada awak media yang datang dalam konferensi pers itu. Kata dia, jubir milenial ini siap diundang ke acara talkshow di televisi dan beradu argumen dengan politisi senior lain.

"Semua siap diundang tampil di TV untuk menyampaikan gagasan dari perspektif milenial," ujar dia.

Sebagian besar jubir milenial itu hadir dalam konferensi pers hari ini. Berikut ini adalah data nama serta latar belakang juru bicara milenial TKN Jokowi-Ma'ruf, yang diterima Kompas.com :

1. Arief Rosyid

Dokter gigi lulusan Universitas Hasanuddin dan master kesehatan masyarakat di Universitas Indonesia. Arief pernah menjadi ketua umum PB Himpunan Mahasiswa Indonesia pada 2013-2015. Kini menjadi Plt sekjen Dewan Masjid Indonesia.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Kondisi Tenda Jemaah Haji Memprihatikan, Gus Muhaimin Serukan Revolusi Penyelenggaraan Haji

Kondisi Tenda Jemaah Haji Memprihatikan, Gus Muhaimin Serukan Revolusi Penyelenggaraan Haji

Nasional
Pakar Sebut Tak Perlu Ada Bansos Khusus Korban Judi 'Online', tapi...

Pakar Sebut Tak Perlu Ada Bansos Khusus Korban Judi "Online", tapi...

Nasional
Harun Masiku Disebut Nyamar jadi Guru di Luar Negeri, Pimpinan KPK: Saya Anggap Info Itu Tak Pernah Ada

Harun Masiku Disebut Nyamar jadi Guru di Luar Negeri, Pimpinan KPK: Saya Anggap Info Itu Tak Pernah Ada

Nasional
Eks Penyidik: KPK Tak Mungkin Salah Gunakan Informasi Politik di Ponsel Hasto

Eks Penyidik: KPK Tak Mungkin Salah Gunakan Informasi Politik di Ponsel Hasto

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Tunda Thawaf Ifadlah dan Sa'i Sampai Kondisinya Bugar

Jemaah Haji Diimbau Tunda Thawaf Ifadlah dan Sa'i Sampai Kondisinya Bugar

Nasional
Kasus WNI Terjerat Judi 'Online' di Kamboja Naik, RI Jajaki Kerja Sama Penanganan

Kasus WNI Terjerat Judi "Online" di Kamboja Naik, RI Jajaki Kerja Sama Penanganan

Nasional
Eks Penyidik KPK: Ponsel Hasto Tidak Akan Disita Jika Tak Ada Informasi soal Harun Masiku

Eks Penyidik KPK: Ponsel Hasto Tidak Akan Disita Jika Tak Ada Informasi soal Harun Masiku

Nasional
Soal Duet Anies-Kaesang, Relawan Anies Serahkan ke Partai Pengusung

Soal Duet Anies-Kaesang, Relawan Anies Serahkan ke Partai Pengusung

Nasional
MPR Khawatir Bansos yang Akan Diberikan ke Korban Judi Online Malah Dipakai Berjudi Lagi

MPR Khawatir Bansos yang Akan Diberikan ke Korban Judi Online Malah Dipakai Berjudi Lagi

Nasional
Eks Penyidik KPK: Kasus Harun Masiku Perkara Kelas Teri, Tapi Efeknya Dahsyat

Eks Penyidik KPK: Kasus Harun Masiku Perkara Kelas Teri, Tapi Efeknya Dahsyat

Nasional
Siapa Anggota DPR yang Diduga Main Judi Online? Ini Kata Pimpinan MKD

Siapa Anggota DPR yang Diduga Main Judi Online? Ini Kata Pimpinan MKD

Nasional
Eks Penyidik KPK Anggap Wajar Pemeriksaan Hasto Dianggap Politis, Ini Alasannya

Eks Penyidik KPK Anggap Wajar Pemeriksaan Hasto Dianggap Politis, Ini Alasannya

Nasional
Rupiah Alami Tekanan Hebat, Said Abdullah Paparkan 7 Poin yang Perkuat Kebijakan Perekonomian

Rupiah Alami Tekanan Hebat, Said Abdullah Paparkan 7 Poin yang Perkuat Kebijakan Perekonomian

Nasional
DPR Sebut Ada Indikasi Kemenag Langgar UU Karena Tambah Kuota Haji ONH Plus

DPR Sebut Ada Indikasi Kemenag Langgar UU Karena Tambah Kuota Haji ONH Plus

Nasional
Punya Kinerja Baik, Pertamina Raih Peringkat 3 Perusahaan Terbesar Fortune 500 Asia Tenggara 2024

Punya Kinerja Baik, Pertamina Raih Peringkat 3 Perusahaan Terbesar Fortune 500 Asia Tenggara 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com