Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya soal Suhardi Alius, Budi Gunawan Acungkan Jempol Sambil Teriak "Cocok!"

Kompas.com - 20/07/2016, 18:30 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Respons Wakapolri Komjen (Pol) Budi Gunawan ketika ditanya keputusan Presiden Jokowi melantik Suhardi Alius menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) cukup singkat. 

Dia hanya meresponsnya dengan tiga bentuk jawaban. Tertawa, mengacungkan jempol, dan menjawab, "Cocok."

Momen itu terjadi saat Budi usai mengikuti rapat terbatas di Kantor Presiden, Rabu (20/7/2016) sore, membahas alat utama sistem senjata (alutsista).

Begitu keluar Kantor Presiden, beberapa wartawan mendekati untuk menanyakan perihal rapat terbatas. Namun, Budi mengatakan bahwa rapat itu lebih membahas pada sektor pertahanan, bukan keamanan.

(Baca: Akan Dilantik Jadi Kepala BNPT, Ini Perjalanan Karier Suhardi Alius)

Setelah itu, wartawan mengalihkan pertanyaan ke topik lain, yakni soal Suhardi Alius yang pada Rabu pagi dilantik Presiden Jokowi menjadi Kepala BNPT. Saat itu, Budi sudah naik di atas mobil golf.

Mendengar pertanyaan itu, Budi tertawa sejenak sembari menepuk lengan salah satu wartawan. Lalu tangan kirinya mengacungkan jempol sambil setengah berteriak, "Cocok!".

Sejurus kemudian, Budi kembali melontarkan pernyataan, "Selamat bekerja!".

Mobil golfnya perlahan-lahan berlalu menjauh dari para wartawan.

Budi dan Suhardi Saling Hormat

Setelah pelantikan Suhardi, Rabu pagi, Budi sempat mengucapkan salam. Momen ini dinanti para pewarta foto setelah hubungan kedua perwira tinggi ini dikabarkan mengalami pasang surut saat Presiden Jokowi memutuskan memberhentikan Jenderal Sutarman dari jabatan Kapolri dan memilih Budi Gunawan sebagai pengganti Kapolri definitif.

(Baca: Suhardi Alius: Ini Tugas Berat)

Budi terlebih dahulu melakukan sikap hormat yang kemudian dibalas sikap yang sama oleh Suhardi. Budi kemudian menyalaminya sembari tangan kirinya menepuk lengan Suhardi.

Keduanya kemudian menahan salam mereka untuk diabadikan oleh para pewarta foto. Senyum mengembang tergambar di kedua orang itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kandidat Versus Kotak Kosong pada Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Kandidat Versus Kotak Kosong pada Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Nasional
Rencana Prabowo Bentuk 41 Kementerian Dinilai Pemborosan Uang Negara

Rencana Prabowo Bentuk 41 Kementerian Dinilai Pemborosan Uang Negara

Nasional
Di MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10, Puan Suarakan Urgensi Gencatan Senjata di Gaza

Di MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10, Puan Suarakan Urgensi Gencatan Senjata di Gaza

Nasional
KPK Sebut Kasus Gus Muhdlor Lambat Karena OTT Tidak Sempurna

KPK Sebut Kasus Gus Muhdlor Lambat Karena OTT Tidak Sempurna

Nasional
TNI AL Ketambahan 2 Kapal Patroli Cepat, KRI Butana-878 dan KRI Selar-879

TNI AL Ketambahan 2 Kapal Patroli Cepat, KRI Butana-878 dan KRI Selar-879

Nasional
Sejarah BIN yang Hari Ini Genap Berusia 78 Tahun

Sejarah BIN yang Hari Ini Genap Berusia 78 Tahun

Nasional
Presiden Jokowi Bakal Resmikan Modeling Budidaya Ikan Nila Salin di Karawang Besok

Presiden Jokowi Bakal Resmikan Modeling Budidaya Ikan Nila Salin di Karawang Besok

Nasional
Di Forum MIKTA Meksiko, Puan Bahas Tantangan Ekonomi Global hingga Persoalan Migran

Di Forum MIKTA Meksiko, Puan Bahas Tantangan Ekonomi Global hingga Persoalan Migran

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi Kabinet ke Megawati, Pengamat: Itu Hak Presiden, Wapres Hanya Ban Serep

Gibran Ingin Konsultasi Kabinet ke Megawati, Pengamat: Itu Hak Presiden, Wapres Hanya Ban Serep

Nasional
Prabowo Mau Bentuk 'Presidential Club', Pengamat: Kalau Diformalkan, Berapa Lagi Uang Negara Dipakai?

Prabowo Mau Bentuk "Presidential Club", Pengamat: Kalau Diformalkan, Berapa Lagi Uang Negara Dipakai?

Nasional
Hadiri MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10 di Meksiko, Puan: Kepemimpinan Perempuan adalah Kunci Kemajuan Negara

Hadiri MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10 di Meksiko, Puan: Kepemimpinan Perempuan adalah Kunci Kemajuan Negara

Nasional
Polri Usulkan Penambahan Atase Kepolisian di Beberapa Negara

Polri Usulkan Penambahan Atase Kepolisian di Beberapa Negara

Nasional
Kopasgat Kerahkan 24 Sniper dan Rudal Chiron Amankan World Water Forum di Bali

Kopasgat Kerahkan 24 Sniper dan Rudal Chiron Amankan World Water Forum di Bali

Nasional
Sentil Prabowo yang Mau Tambah Kementerian, JK: Itu Kabinet Politis, Bukan Kabinet Kerja

Sentil Prabowo yang Mau Tambah Kementerian, JK: Itu Kabinet Politis, Bukan Kabinet Kerja

Nasional
Jelang Hari Jadi Ke-731, Pemkot Surabaya Gelar Berbagai Atraksi Spektakuler

Jelang Hari Jadi Ke-731, Pemkot Surabaya Gelar Berbagai Atraksi Spektakuler

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com