Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Siap Kerahkan Bantuan untuk Evakuasi Korban Hercules

Kompas.com - 01/07/2015, 12:37 WIB
Abba Gabrillin

Penulis


DEPOK, KOMPAS.com - Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti menyampaikan ucapan belasungkawa atas kecelakaan Hercules C-130 yang menyebabkan korban jiwa di Medan, Sumatera Utara, pada Selasa (30/6/2015) kemarin. Badrodin menyatakan, Polri siap mengerahkan bantuan apabila diperlukan, khususnya dalam mengevakuasi korban kecelakaan tersebut.

"Kami menyampaikan turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya atas musibah ini, atas gugurnya prajurit TNI AU dan keluarganya, serta masyarakat yang terkena musibah ini. Mudah-mudahan semua diberikan tempat yang layak di sisi-Nya," ujar Badrodin seusai mengikuti upacara HUT ke-69 Bhayangkara di Lapangan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Rabu (1/7/2015).

Badrodin menyampaikan bahwa sejak dimulainya proses pencarian korban, Polri telah mengirimkan bantuan berupa peralatan dan tim Disaster Victim Identification (DVI) ke dekat lokasi jatuhnya pesawat. Tujuannya untuk memudahkan proses identifikasi jenazah yang secara manual sudah sulit diidentifikasi.

"Untuk proses evakuasi, sebenarnya sudah ada KNKT (Komisi Nasional Keselamatan Transportasi). Tetapi, kalau dibutuhkan, tim dari Polri pasti kita siapkan," kata Badrodin.

Pesawat Hercules C-130 jatuh sekitar Jalan Jamin Ginting, Medan, Sumatera Utara, setelah take-off selama beberapa menit dari Pangkalan Udara Soewondo atau eks Bandara Polonia, Medan, Selasa siang.

Dalam manifes pesawat itu tercatat ada 101 penumpang dan 12 kru yang terbang dalam pesawat tersebut. Kepala Kantor Basarnas Medan Rochmali mengatakan, hingga siang ini tim penyelamat telah membawa 135 jenazah korban.

Presiden Joko Widodo telah meminta investigasi menyeluruh untuk mencari penyebab kecelakaan pesawat tersebut. Jokowi menyatakan bahwa peristiwa kecelakaan ini menjadi momentum modernisasi alutsista.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timwas Haji DPR Imbau Pemerintah Tingkatkan Kenyamanan Jemaah Haji Saat Lempar Jumrah di Mina

Timwas Haji DPR Imbau Pemerintah Tingkatkan Kenyamanan Jemaah Haji Saat Lempar Jumrah di Mina

Nasional
Sandiaga: Sekarang Ekonomi Dirasakan Berat, Harga-harga Bebani Masyarakat...

Sandiaga: Sekarang Ekonomi Dirasakan Berat, Harga-harga Bebani Masyarakat...

Nasional
Terima Keluhan Jemaah Haji, Anggota Timwas Haji DPR: Pemerintah Dinilai Abaikan Rekomendasi DPR

Terima Keluhan Jemaah Haji, Anggota Timwas Haji DPR: Pemerintah Dinilai Abaikan Rekomendasi DPR

Nasional
Zita Anjani Berkurban Dua Sapi di Cipinang, Beri Nama Anyeong dan Haseyo

Zita Anjani Berkurban Dua Sapi di Cipinang, Beri Nama Anyeong dan Haseyo

Nasional
Rayakan Idul Adha, Menko Polhukam Ungkit Pengorbanan untuk Bangsa dan Negara

Rayakan Idul Adha, Menko Polhukam Ungkit Pengorbanan untuk Bangsa dan Negara

Nasional
Paus Fransiskus Akan Kunjungi Masjid Istiqlal Pada 5 September 2024

Paus Fransiskus Akan Kunjungi Masjid Istiqlal Pada 5 September 2024

Nasional
Soal Kans Dampingi Anies pada Pilkada Jakarta, Ida Fauziyah: Belum Membicarakan sampai ke Situ

Soal Kans Dampingi Anies pada Pilkada Jakarta, Ida Fauziyah: Belum Membicarakan sampai ke Situ

Nasional
Pimpinan KPK Dinilai Tak Mau Tangkap Harun Masiku, Bukan Tidak Mampu

Pimpinan KPK Dinilai Tak Mau Tangkap Harun Masiku, Bukan Tidak Mampu

Nasional
Muhadjir: Pelaku Judi 'Online' Dihukum, Penerima Bansos Itu Anggota Keluarganya

Muhadjir: Pelaku Judi "Online" Dihukum, Penerima Bansos Itu Anggota Keluarganya

Nasional
Prabowo Sumbang Ratusan Hewan Kurban, Gerindra: Rasa Syukur Pemilu 2024 Berjalan Lancar

Prabowo Sumbang Ratusan Hewan Kurban, Gerindra: Rasa Syukur Pemilu 2024 Berjalan Lancar

Nasional
Idul Adha, Prabowo Berkurban 48 Sapi ke Warga Kecamatan Babakan Madang, Bogor

Idul Adha, Prabowo Berkurban 48 Sapi ke Warga Kecamatan Babakan Madang, Bogor

Nasional
Golkar Jagokan Putri Akbar Tanjung, Sekar Krisnauli, pada Pilkada Solo

Golkar Jagokan Putri Akbar Tanjung, Sekar Krisnauli, pada Pilkada Solo

Nasional
Tinjau Proyek Pengendalian Banjir di Semarang, Jokowi: Minimal Bisa Menahan Rob Selama 30 Tahun

Tinjau Proyek Pengendalian Banjir di Semarang, Jokowi: Minimal Bisa Menahan Rob Selama 30 Tahun

Nasional
Airlangga Tegaskan Ridwan Kamil Bakal Lebih Dengarkan Golkar ketimbang Pihak Lain soal Pilkada

Airlangga Tegaskan Ridwan Kamil Bakal Lebih Dengarkan Golkar ketimbang Pihak Lain soal Pilkada

Nasional
DPP Pemuda Batak Bersatu Dukung Nikson Nababan Jadi Gubernur Sumut

DPP Pemuda Batak Bersatu Dukung Nikson Nababan Jadi Gubernur Sumut

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com