Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Prabowo-Hatta, Ketua Umum SOKSI Diberhentikan

Kompas.com - 12/06/2014, 17:21 WIB
Fathur Rochman

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Pendiri Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI), yang juga merupakan ormas pendiri Partai Golongan Karya, Suhardiman, memberhentikan Ketua Umum SOKSI saat ini, Ade Komarudin. Ade diberhentikan karena mendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Suhardiman sendiri mendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Saya memberhentikan Saudara Ade Komarudin sebagai Ketua Umum SOKSI karena melanggar, menentang AD/ART, yaitu menunjuk Prabowo-Hatta untuk capres yang akan datang," ujar Suhardiman, saat menggelar konferensi pers di kediamannya di Jalan Kramat Batu Nomor 1, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (12/6/2014).

Suhardiman mengatakan, dia sebagai pendiri SOKSI mempunyai hak veto untuk memberhentikan Ade. Keputusan ini diambil karena Ade dianggap telah membuat keputusan yang bertentangan dengan kebijakan dirinya, yang mendukung pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla.

"Saya kira, saya adalah satu-satunya pendiri Golkar yang masih hidup, jadi apa pun yang berbeda dengan saya, saya berhentikan," ujarnya.

Lawrence TP Suburian, Ketua Presidium SOKSI, yang hadir dalam konferensi pers tersebut, menuturkan, permasalahan ini bermula pada tanggal 7 Juni lalu. Ade mengundang Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, dan mendeklarasikan dukungan SOKSI untuk pasangan Prabowo-Hatta, di hotel Sultan.

Hal inilah yang membuat Suhardiman merasa "dilangkahi" oleh Ade dalam mengambil keputusan.

"Harusnya kalau Pak Ade mau melakukan itu, dia harus konsultasi ke Pak Suhardiman. Ini kan enggak," ujar Lawrence.

Untuk mengisi kekosongan posisi ketua umum SOKSI, Suhardiman mengangkat tiga presidium SOKSI, yakni Lawrence Siburian, Suriansyah, dan Max Tehusalawane untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab ketua umum dalam menjalankan roda organisasi SOKSI.

Sebelumnya, pendiri SOKSI dan Partai Golkar, Suhardiman, memberikan dukungan kepada pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla untuk maju pada Pemilu Presiden 2014. Suhardiman yakin, Jokowi-JK mampu membawa Indonesia untuk menjadi negara yang maju jika nantinya terpilih.

"Saya mendoakan supaya (Jokowi-JK) sukses bisa membawa Indonesia maju," ujar Suhardiman, saat menerima kunjungan Jusuf Kalla, di kediamannya di Jalan Kramat Batu, Cipete, Jakarta Selatan, Senin (26/5/2014).

Suhardiman mengatakan mengetahui pasangan Jokowi-JK maju sebagai capres-cawapres melalui televisi. Sejak saat itu, dia mendoakan pasangan tersebut agar sukses memimpin Indonesia jika terpilih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parpol KIM Disebut Setuju Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Airlangga: Dia Waketum Golkar

Parpol KIM Disebut Setuju Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Airlangga: Dia Waketum Golkar

Nasional
Masjid Istiqlal Terima 50 Sapi Kurban, Ada dari Jokowi, Prabowo, dan Megawati

Masjid Istiqlal Terima 50 Sapi Kurban, Ada dari Jokowi, Prabowo, dan Megawati

Nasional
Menag: Ibadah Kurban Momentum Sembelih Sifat Egois, Rakus, dan Mementingkan Diri Sendiri

Menag: Ibadah Kurban Momentum Sembelih Sifat Egois, Rakus, dan Mementingkan Diri Sendiri

Nasional
Golkar Tak Khawatir Ridwan Kamil Kalah Start dari Anies pada Pilkada Jakarta

Golkar Tak Khawatir Ridwan Kamil Kalah Start dari Anies pada Pilkada Jakarta

Nasional
Hari Raya Idul Adha, Jokowi: Berkurban Ekspresi Rasa Syukur dan Ikhlas

Hari Raya Idul Adha, Jokowi: Berkurban Ekspresi Rasa Syukur dan Ikhlas

Nasional
Wapres Ma'ruf Serahkan Sapi Kurban Jokowi 1,3 Ton ke Masjid Istiqlal

Wapres Ma'ruf Serahkan Sapi Kurban Jokowi 1,3 Ton ke Masjid Istiqlal

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, JK, Sandiaga, Zulhas, dan AHY Hadir

Wapres Ma'ruf Amin Shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, JK, Sandiaga, Zulhas, dan AHY Hadir

Nasional
Momen Jokowi 'Ngevlog' Sambil Cicipi Mi Pedas di Semarang

Momen Jokowi "Ngevlog" Sambil Cicipi Mi Pedas di Semarang

Nasional
Prabowo Subianto Akan Shalat Idul Adha di Hambalang

Prabowo Subianto Akan Shalat Idul Adha di Hambalang

Nasional
Jokowi Shalat Idul Adha di Semarang, Wapres Ma'ruf di Jakarta

Jokowi Shalat Idul Adha di Semarang, Wapres Ma'ruf di Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] TWK KPK Diduga untuk Gagalkan Penangkapan Harun Masiku | Yusril Bantah Copot Afriansyah Noor

[POPULER NASIONAL] TWK KPK Diduga untuk Gagalkan Penangkapan Harun Masiku | Yusril Bantah Copot Afriansyah Noor

Nasional
Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Nasional
Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Nasional
KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

Nasional
Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-'reshuffle' Kapan Pun

Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-"reshuffle" Kapan Pun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com