Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disebut Korupsi, Pasek Minta Sutan Koreksi Diri

Kompas.com - 22/01/2014, 05:37 WIB
Rahmat Fiansyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Politisi Partai Demokrat, Gede Pasek Suardika, meminta Ketua Komisi VII DPR, Sutan Bhatoegena, instrospeksi diri karena disebut-sebut terlibat kasus korupsi di Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas). Menurut Pasek, kejadian itu bisa jadi adalah hukum karma.

"(Hukum karma) itu konsep umum yang pastinya semua orang paham kalau sekarang terjadi sesuatu itu bisa terjadi dua hal, apa itu cobaan atau itu hukuman. Masing-masing tinggal mengoreksi sendiri aja," kata Pasek di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (21/1/2014).

Mantan Ketua Komisi III DPR itu mengatakan, apa yang pernah diperbuat seseorang sering kali tidak disadari. Ia mencontohkan saat melakukan jumpa pers, yang bersangkutan memberikan pernyataan yang memojokkan seseorang. "Hingga menyusahkan seseorang sampai keluarganya," ujar dia.

Pada akhirnya, kata Pasek, pernyataan itu justru berbalik seperti apa yang diomongkan. "Pada akhirnya dia mulai merasakan yang justru disebut-sebut (terlibat korupsi), ya itu mungkin karmanya akan dibayar tunai," ujar dia.

Terkait dengan kasus SKK Migas, Pasek mengatakan, keberadaan uang senilai 200.000 dollar AS yang ditemukan di kantor Sekjen Kementerian ESDM Waryono Karno kini sudah menjadi fakta. Meskipun, kata dia, dugaan Sutan terlibat dalam kasus itu masih di tataran spekulasi lantaran posisinya sebagai ketua komisi.

Loyalis Anas Urbaningrum itu masih menunggu proses hukum selanjutnya dari Komisi Pemberantasan Korupsi. "Apakah Bang Sutan terlibat atau tidak kan, belum tahu," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Nasional
Gaya Politik Baru: 'Presidential Club'

Gaya Politik Baru: "Presidential Club"

Nasional
Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Nasional
Luhut Minta Orang 'Toxic' Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Luhut Minta Orang "Toxic" Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Nasional
PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat 'Presidential Club'

PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat "Presidential Club"

Nasional
Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Nasional
Soal 'Presidential Club', Yusril: Yang Tidak Mau Datang, Enggak Apa-apa

Soal "Presidential Club", Yusril: Yang Tidak Mau Datang, Enggak Apa-apa

Nasional
Soal Presidential Club, Prabowo Diragukan Bisa Didikte Presiden Terdahulu

Soal Presidential Club, Prabowo Diragukan Bisa Didikte Presiden Terdahulu

Nasional
Soal 'Presidential Club', Golkar Yakin Prabowo Bisa Menyatukan para Presiden Terdahulu

Soal "Presidential Club", Golkar Yakin Prabowo Bisa Menyatukan para Presiden Terdahulu

Nasional
Tanggapi Isu 'Presidential Club', PDI-P: Terlembaga atau Ajang Kongko?

Tanggapi Isu "Presidential Club", PDI-P: Terlembaga atau Ajang Kongko?

Nasional
Cak Imin Sebut PKB Jaring Calon Kepala Daerah dengan 3 Kriteria

Cak Imin Sebut PKB Jaring Calon Kepala Daerah dengan 3 Kriteria

Nasional
Golkar: 'Presidential Club' Bisa Permudah Prabowo Jalankan Pemerintahan

Golkar: "Presidential Club" Bisa Permudah Prabowo Jalankan Pemerintahan

Nasional
Jokowi Diprediksi Gandeng Prabowo Buat Tebar Pengaruh di Pilkada 2024

Jokowi Diprediksi Gandeng Prabowo Buat Tebar Pengaruh di Pilkada 2024

Nasional
Kans Parpol Pro Prabowo-Gibran Dengarkan Jokowi Tergantung Relasi

Kans Parpol Pro Prabowo-Gibran Dengarkan Jokowi Tergantung Relasi

Nasional
Demokrat Yakin Jokowi-Megawati Bisa Bersatu di 'Presidential Club'

Demokrat Yakin Jokowi-Megawati Bisa Bersatu di "Presidential Club"

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com