Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timur Pradopo Calon Tunggal Kapolri

Kompas.com - 04/10/2010, 19:25 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Surat Presiden mengenai calon kapolri pengganti Jenderal Bambang Hendarso Danuri akhirnya sampai di meja Ketua DPR Marzuki Alie pada Senin (4/10/2010) malam, pukul 19.20.

Dalam surat itu, Presiden SBY mengajukan Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan Mabes Polri Komjen Timur Pradopo yang baru dimutasi dari jabatan Kapolda Metro Jaya pada hari ini sebagai calon kapolri.

"Memberhentikan Bapak Jenderal (Pol) Drs Bambang Hendarso Danuri, MM, karena akan memasuki masa pensiun pada 31 Oktober yang akan datang, dan mengangkat Komjen (Pol) Timur Pradopo sebagai calon kapolri," demikian Marzuki membacakan isi surat Presiden di ruang kerjanya di Gedung DPR, Jakarta.

Selanjutnya, surat Presiden ini akan dibacakan dalam Sidang Paripurna besok dan akan segera memerintahkan Komisi III DPR untuk melakukan uji kelayakan dan kepatutan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com